Sembelit saat Puasa? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Reviewed by: dr. Sagita Nindra, MD, dr. Shabrina Ghassani Roza
Reviewed by: dr. Sagita Nindra, MD, dr. Shabrina Ghassani Roza
Sembelit saat puasa? Jangan biarkan masalah ini merusak ibadah Anda. Puasa adalah ibadah wajib bagi umat Muslim di mana mereka harus menahan diri dari rasa lapar dan haus mulai fajar hingga matahari terbenam.
Namun, sering kali dalam menjalani puasa masalah sembelit muncul dan dapat menjadi hambatan yang mengganggu kenyamanan dan konsentrasi selama ibadah.
Apa sebenarnya yang menyebabkan sembelit saat puasa, dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk, ketahui penyebab serta solusi untuk mengatasinya di artikel berikut agar ibadah puasa Anda tetap lancar dan nyaman.
Sembelit bisa menjadi masalah yang mengganggu aktivitas sehari-hari, terutama saat berpuasa. Untuk memahami kondisi ini lebih lanjut, berikut beberapa faktor penyebab sembelit saat puasa:
Baca juga: 5 Cara Memijat Perut agar Lancar BAB & Bantu Cegah Sembelit
Sembelit dapat menjadi masalah umum yang mengganggu kenyamanan selama menjalani ibadah puasa. Untuk menjaga kesehatan pencernaan selama puasa, penting untuk mengetahui berbagai cara yang dapat membantu mengatasi sembelit. Berikut beberapa langkah praktis untuk mengatasi sembelit saat berpuasa.
Salah satu cara efektif mengatasi sembelit saat puasa adalah dengan memperbanyak asupan air putih. Air putih dapat menjaga feses agar tetap lembut dan mempermudah proses buang air besar. Selain itu, terpenuhinya cairan dalam tubuh dapat membantu mencegah dehidrasi dan menjaga daya tahan tubuh selama puasa.
Untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi saat berpuasa, coba ikuti metode 2-4-2, yakni 2 gelas di waktu berbuka, 4 gelas di malam hari hingga menjelang sahur, dan 2 gelas air putih saat sahur.
Cara mengatasi sembelit pada saat puasa berikutnya adalah dengan menyertakan makanan tinggi serat dalam menu sahur dan berbuka. Serat diketahui dapat membantu dalam melembutkan feses sehingga lebih mudah dikeluarkan dari tubuh.
Oleh sebab itu, mengonsumsi serat dapat menjadi cara mengatasi susah bab di bulan puasa karena membantu melancarkan pencernaan. Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan tinggi serat seperti buah dan sayuran sebanyak 4–5 porsi setiap sahur ataupun berbuka.
Stres dapat menghambat pergerakan usus dalam mengeluarkan feses dari tubuh sehingga bisa menyebabkan sembelit. Oleh karena itu, untuk mengatasi sembelit saat puasa penting bagi setiap orang agar mengelola stres dengan baik. Selama puasa, Anda bisa mengurangi stres dengan melakukan aktivitas positif, seperti berolahraga, bersosialisasi, dan bermeditasi.
Langkah berikutnya dalam mengatasi sembelit saat puasa adalah dengan mengurangi konsumsi makanan tinggi lemak baik saat sahur maupun berbuka. Makanan berlemak cenderung lebih sulit dicerna dan dapat menghambat pergerakan usus dalam membuang feses ke rektum.
Agar BAB lancar saat puasa, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik, seperti tempe, kefir, yoghurt, dan lainnya. Probiotik dapat berperan dalam menjaga keseimbangan mikroflora usus yang mendukung pembentukan feses. Selain itu, asupan probiotik secara teratur juga dapat melawan peradangan dalam saluran pencernaan dan meningkatkan daya tahan tubuh.
Baca juga: BAB Sering Tersendat atau Sembelit? Ini Solusinya!
Salah satu langkah penting untuk mengatasi sembelit saat puasa adalah dengan menghindari kebiasaan menunda buang air besar. Kebiasaan ini dapat membuat feses menjadi keras sehingga lebih sulit untuk dikeluarkan.
Cara mengatasi sembelit pada saat puasa yang terakhir adalah dengan berolahraga secara rutin. Melakukan aktivitas fisik ringan secara rutin dapat membantu meningkatkan fungsi pencernaan serta mengatasi sulit buang air besar saat berpuasa. Beberapa pilihan olahraga santai yang bisa dilakukan selama puasa adalah jalan kaki, yoga, senam aerobik, dan bersepeda.
Itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi sembelit saat puasa yang perlu Anda ketahui. Meskipun sembelit saat puasa bisa menjadi hambatan, dengan pengetahuan dan penanganan yang tepat, Anda dapat mengatasinya secara efektif.
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, salah satu cara mengatasi sembelit adalah dengan meningkatkan asupan serat dan probiotik. Kabar baiknya, Anda bisa mendapatkan semua manfaat tersebut dalam satu minuman, yaitu Scrubber.
Scrubber merupakan minuman es jeruk dari Enesis Group yang diformulasikan khusus untuk membantu menyehatkan pencernaan. Kandungan probiotik, prebiotik, dan serat alaminya bekerja sama untuk meningkatkan kesehatan pencernaan dan membantu Anda terhindar dari sembelit.
Tak hanya pencernaan saja, Scrubber juga membantu menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh, sehingga Anda dapat menjalani ibadah puasa dengan lebih optimal.
Yuk, konsumsi Scrubber setiap hari untuk kesehatan pencernaan yang lebih baik! Healthy Product for Healthy Family!
Baca juga: BAB Sakit dan Sering Sembelit? Hindari Makanan Ini