makanan yang mengandung vitamin
April 5, 2024 Artikel

10 Makanan yang Mengandung Vitamin, Baik untuk Kesehatan!

Reviewed by: dr. Sagita Nindra, MD, dr. Shabrina Ghassani Roza

Scrubber – Manusia memiliki kebutuhan akan vitamin yang beragam dan beberapa di antaranya tidak dapat diproduksi secara alami oleh tubuh. Oleh karena itu, kekurangan vitamin dapat menyebabkan berbagai gejala penyakit yang mengganggu kesehatan tubuh sehingga mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin bisa menjadi solusinya. 

Vitamin adalah nutrisi tambahan yang dibutuhkan untuk membantu menjaga fungsi tubuh dan mendukung sistem imun. Ada banyak daftar makanan yang kaya vitamin, mulai dari sayuran, buah-buahan, hingga kacang-kacangan. 

Semua pilihan makanan tersebut dapat membantu memenuhi kebutuhan harian vitamin Anda. Yuk, simak daftar lengkap makanan apa saja yang mengandung vitamin di artikel berikut.

Daftar Makanan yang Mengandung Vitamin

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ada beberapa vitamin yang tidak dapat diproduksi secara alami oleh tubuh. Oleh karena itu, Anda membutuhkan sumber vitamin lain, seperti makanan untuk bantu memenuhi kebutuhannya. Berikut ini berbagai jenis makanan, mulai dari buah-buahan, sayur-sayuran, hingga protein hewani yang bisa menjadi sumber vitamin.

1. Pisang

Teksturnya yang lembut dan kaya manfaat menjadikan pisang pilihan tepat sebagai makanan yang mengandung vitamin. Pisang juga dipercaya dapat membantu mengatasi diare. Lebih dari itu, pisang kaya akan serat, potassium atau kalium, mineral, karbohidrat, vitamin C, dan B6 yang penting untuk kesehatan.

Selain itu, keseimbangan antara vitamin dan mineral dalam pisang juga memberikan banyak manfaat kesehatan, seperti mendukung perkembangan otak, menjaga kesehatan tulang, dan melancarkan pencernaan.

2. Wortel

Pilihan makanan yang mengandung vitamin berikutnya adalah wortel. Wortel merupakan sayuran yang menjadi sumber utama vitamin A dalam bentuk beta karoten. Diketahui, kekurangan vitamin A dapat menyebabkan rabun senja. Untungnya, kondisi ini dapat dicegah dengan mengonsumsi wortel secara rutin. 

Vitamin A berperan penting dalam menjaga kesehatan mata dan meningkatkan daya tahan tubuh. Tak hanya vitamin A, wortel juga kaya vitamin B6 yang dapat menjadi sumber energi dan vitamin K1 untuk kesehatan tulang. Kandungan potasium atau kalium di dalamnya pun membantu menjaga tekanan darah tetap stabil.

Baca juga: 10 Makanan yang Mengandung Vitamin B6 Tinggi, Yuk Catat!

3. Alpukat

Alpukat merupakan buah yang tak hanya lezat, tetapi juga kaya vitamin dan mineral. Kandungan vitamin K, C, E, B5, dan B6 dalam alpukat berperan penting dalam berbagai fungsi dan kesehatan tubuh.  

Vitamin B5 membantu pembentukan sel darah merah dan hormon adrenal seperti kortisol yang mengatur metabolisme, sistem kekebalan tubuh, dan tekanan darah. Sementara itu, vitamin E bertindak sebagai antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas

4. Brokoli

Pilihan makanan sumber vitamin berikutnya adalah brokoli. Brokoli merupakan sayuran hijau yang kaya nutrisi, seperti serat, vitamin C, K, zat besi, dan kalium. Vitamin C dalam brokoli membantu meningkatkan daya tahan tubuh, sementara vitamin K berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang.

Lebih dari itu, brokoli juga mengandung beta karoten yang kemudian diubah menjadi vitamin A oleh tubuh. Kandungan vitamin A ini dapat membantu untuk menjaga kesehatan mata. Untuk memaksimalkan kandungan nutrisinya, sebaiknya sajikan brokoli dengan cara dikukus.

5. Sayur Kale

Sayur kale merupakan salah satu pilihan makanan yang mengandung vitamin. Sayuran ini kaya nutrisi, seperti serat, vitamin, antioksidan, dan senyawa bioaktif yang baik untuk kesehatan tubuh. 

Kandungan vitamin A, C, K1, dan B6 dalam kale memberikan berbagai manfaat. Vitamin B6 berperan penting dalam meningkatkan perkembangan otak, mengatur suasana hati, menjaga fungsi tubuh, dan membantu tubuh merespons stres. Tak hanya vitamin, kale juga kaya mineral penting seperti kalium, kalsium, dan magnesium. Mineral ini dipercaya dapat mendukung fungsi tubuh yang optimal.

6. Kentang

Kentang tidak hanya dapat digunakan sebagai pengganti nasi, tetapi juga sumber karbohidrat kaya nutrisi. Sayuran ini mengandung vitamin C dan B6 yang penting untuk kesehatan. Lebih dari itu, kentang kaya antioksidan dan mineral yang dapat membantu menetralkan radikal bebas, yaitu molekul berbahaya yang dapat merusak sel-sel tubuh.

Baca juga: 10 Jenis Makanan yang Mengandung Vitamin K Tinggi, Catat!

7. Kacang-Kacangan

Daftar makanan yang mengandung vitamin berikutnya adalah kacang-kacangan. Hampir semua jenis kacang-kacangan, seperti almond, kacang mete, kenari, dan hazelnut kaya akan vitamin E

Vitamin ini tak hanya mampu menangkal radikal bebas, tetapi juga melindungi sel dan jaringan dari kerusakan. Selain itu, vitamin E juga berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang. Sebelum mengonsumsi kacang-kacangan, perhatikan juga potensi alergi agar bisa terhindar dari efek sampingnya.

8. Telur

Telur merupakan pilihan tepat sebagai makanan yang mengandung vitamin dan protein. Telur kaya akan vitamin A, B, D, E, dan K yang baik untuk kesehatan. Vitamin B2 merupakan jenis vitamin yang paling banyak terkandung dalam telur. Vitamin ini berperan penting dalam menghasilkan energi dan menjaga kesehatan saluran pencernaan. Sementara itu, vitamin D yang terdapat di kuning telur mampu meningkatkan kesehatan tulang, gigi, dan otot.

9. Ikan Salmon

Tak hanya kaya omega 3, ikan salmon juga memiliki banyak vitamin yang penting untuk kesehatan. Salmon mengandung vitamin A dan berbagai vitamin B, seperti B1, B2, B3, B5, B6, B9, dan B12. 

Vitamin-vitamin tersebut bekerja sama untuk mengubah makanan menjadi sumber energi, memperbaiki DNA, dan mengurangi peradangan. Selain itu, vitamin B pada salmon juga dapat mendukung pertumbuhan optimal pada anak, mendukung perkembangan sel saraf dan otot, serta menjaga kesehatan sistem pencernaan.

10. Daging Merah

Pilihan terakhir makanan yang mengandung vitamin adalah daging merah. Daging merah tanpa lemak merupakan pilihan tepat untuk mencegah stunting dan mendukung tumbuh kembang optimal.

Sumber protein hewani ini kaya akan vitamin B6 dan B12. Vitamin B6 berperan penting dalam perkembangan otak, sementara vitamin B12 membantu pembentukan sel darah merah dan menjaga sistem saraf yang sehat.

Itulah daftar lengkap makanan yang mengandung vitamin. Vitamin tidak hanya meningkatkan fungsi tubuh, akan tetapi juga membantu melawan berbagai penyakit. Selain mengonsumsi makanan tinggi vitamin, ada cara lain yang bisa membantu menjaga kesehatan secara menyeluruh, yaitu dengan minum Scrubber dari Enesis Group.

Scrubber adalah minuman es jeruk segar terbuat yang dari sari jeruk asli dengan kandungan lactobacillus coagulans, dan psyllium husk. Kombinasi kandungan ini membantu membersihkan sisa makanan dan melawan bakteri jahat di usus.

Lebih dari itu, Scrubber juga mengandung probiotik, prebiotik, dan serat yang membantu meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan pencernaan.

Yuk, jadikan Scrubber sahabat setia Anda dalam menjaga kesehatan! Healthy Product for Healthy Family!

Baca juga: 11 Buah yang Mengandung Vitamin D untuk Bantu Jaga Imunitas!

Related article