cara mengatur waktu tidur saat puasa
Maret 29, 2024 Artikel

7 Cara Mengatur Waktu Tidur saat Puasa Agar Tidak Mengantuk

Reviewed by: dr. Sagita Nindra, MD, dr. Shabrina Ghassani Roza

Puasa Ramadhan merupakan momen istimewa bagi umat Islam. Namun, perubahan pola makan dan aktivitas yang terjadi selama bulan Ramadhan dapat memengaruhi pola tidur, sehingga tak jarang muncul rasa kantuk di siang hari. Kondisi ini tentu dapat mengganggu aktivitas dan produktivitas. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara mengatur waktu tidur saat puasa agar tubuh tetap bugar dalam menjalankan ibadah.

Dengan memahami cara mengatur pola tidur saat puasa, diharapkan Anda dapat menjalani ibadah Ramadhan dengan lebih optimal dan meminimalkan rasa kantuk yang mengganggu. Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu Anda mengatur waktu tidur dengan baik. Yuk, simak!

Cara Mengatur Waktu Tidur saat Puasa

Mengatur waktu tidur dengan baik saat menjalani ibadah puasa merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan dan kenyamanan selama bulan Ramadhan. Berikut adalah cara mengatur waktu tidur saat puasa yang bisa Anda lakukan agar ibadah Ramadhan tetap optimal.

1. Tidur Malam yang Cukup

Cara mengatur waktu tidur saat puasa yang pertama adalah dengan mencukupi tidur malam. Meskipun banyak aktivitas ibadah di malam hari, pastikan Anda tetap tidur minimal 5 jam sebelum bangun sahur. Usahakan untuk tidur lebih awal, jika biasanya Anda tidur jam 11, usahakan untuk diubah menjadi jam 10 malam. 

Selain itu, jika masih ada waktu setelah sahur dan shalat Subuh, gunakan untuk beribadah terlebih dahulu sambil menunggu makanan dicerna dengan baik. Sebaiknya, hindari langsung tidur setelah makan sahur untuk mencegah naiknya asam lambung. Anda juga bisa memanfaatkan waktu di siang hari untuk tidur selama 20-30 menit.

Untuk memastikan waktu tidur dapat tercukupi, hindari begadang atau melakukan aktivitas yang tidak diperlukan di malam hari. Dengan begitu, jam dan kualitas tidur Anda tidak akan terganggu selama berpuasa.

2. Sempatkan Tidur Siang

Cara mengatur jam tidur saat puasa berikutnya adalah dengan menyempatkan tidur siang. 

Tidur siang sebentar atau power nap saat puasa dapat membantu mengembalikan energi dan menghilangkan rasa kantuk. 

Lemas adalah keluhan umum yang sering dirasakan saat berpuasa, itulah mengapa melakukan power nap dapat membantu mengembalikan energi tubuh. Agar manfaatnya maksimal, lakukanlah power nap selama 20-30 menit menjelang waktu salat Zuhur, yaitu sekitar pukul 11.30.

Baca juga: 5 Manfaat Puasa untuk Kesehatan Tubuh 

3. Tentukan Waktu Tidur dan Bangun

Menentukan berapa lama waktu tidur dan bangun juga merupakan salah satu cara mengatur jam tidur saat puasa. Tidur dan bangun di waktu yang sama setiap hari, terutama saat Ramadan penting dilakukan untuk mendapatkan tidur berkualitas. 

Hal ini membantu tubuh mengatur ulang ritme sirkadian dan membiasakan Anda dengan jam tidur baru selama Ramadan. Berikut beberapa tips agar bisa tidur dan bangun tepat waktu selama Ramadan:

  • Hindari makanan berat dan minuman berkafein sebelum tidur.
  • Jauhkan gadget dan hindari media sosial 1 jam sebelum tidur.
  • Batasi tidur siang, maksimal 30 menit.

4. Perhatikan Asupan Sahur dan Berbuka

Cara mengatur waktu tidur di bulan puasa berikutnya adalah memperhatikan asupan sahur dan berbuka. Pilihlah menu sahur dan berbuka yang sehat untuk membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Sebaiknya, hindari makanan berlemak, berkalori tinggi, dan pedas. Hal ini karena jenis makanan tersebut dapat mengganggu pencernaan dan menyebabkan asam lambung naik sehingga berisiko membuat Anda sulit tidur.

5. Rutin Berolahraga

Rutin berolahraga merupakan cara mengatur waktu tidur saat puasa berikutnya yang bisa Anda coba. Lakukan olahraga sebelum berbuka atau setelah shalat Tarawih. Dengan berolahraga secara teratur, Anda dapat tidur lebih cepat dan nyenyak di malam hari, terutama saat berpuasa.

Selain itu, olahraga juga dapat membantu mencegah Anda tetap terjaga di malam hari. Sebaiknya, saat berpuasa pilihlah olahraga dengan intensitas ringan, seperti jalan kaki, yoga, pilates, atau jogging.

6. Berhenti Merokok

Cara mengatur waktu tidur saat puasa selanjutnya adalah menghentikan kebiasaan merokok. Kebiasaan merokok di malam hari diketahui dapat menyebabkan gangguan tidur, seperti insomnia. Hal ini tentunya dapat mengganggu waktu tidur Anda saat berpuasa.

Oleh karena itu, berhenti merokok setelah berbuka dan sebelum tidur penting dilakukan agar Anda dapat tidur lebih nyenyak dan mendapatkan waktu tidur yang cukup.

Baca juga: 8 Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh saat Puasa agar Tetap Bugar

7. Buat Lingkungan Tempat Tidur Senyaman Mungkin

Cara mengatur waktu tidur saat puasa yang terakhir adalah dengan membuat lingkungan tempat tidur senyaman mungkin. Menciptakan suasana tempat tidur yang nyaman penting dilakukan untuk mendapatkan tidur berkualitas, terutama saat Ramadan. Terdapat beberapa tips untuk mewujudkan lingkungan tempat tidur yang nyaman, diantaranya:

  • Matikan lampu kamar atau gunakan lampu tidur yang redup.
  • Jauhkan gadget dari tempat tidur.
  • Gunakan pelembap ruangan (humidifier) untuk menjaga kelembapan udara.
  • Gunakan minyak aromaterapi dengan aroma yang menenangkan.

Itulah beberapa cara mengatur waktu tidur saat puasa yang dapat Anda terapkan. Selain itu, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, tidur yang berkualitas dapat tercapai dengan lingkungan yang nyaman, seperti bebas nyamuk.

Untuk menciptakan lingkungan nyaman dan bebas nyamuk, Anda bisa menggunakan Force Magic dari Enesis Group. Force Magic merupakan produk aerosol 2-in-1 yang tidak hanya ampuh membasmi dan menolak nyamuk, tetapi juga ramah lingkungan. 

Hal ini karena semprotan Force Magic mudah terurai oleh sinar matahari sehingga tidak meninggalkan jejak pada bantal, selimut, dan lainnya. Selain itu, Force Magic juga aman digunakan karena tidak meninggalkan bau menyengat jika terhirup, kandungannya akan lebih mudah dikeluarkan melalui feses, urine, serta saluran pernapasan. 

Dengan menggunakan Force Magic, Anda dapat tidur lebih nyaman tanpa gangguan nyamuk sehingga ibadah jadi lebih optimal.

Yuk, jadikan tidur Anda lebih nyaman dengan Force Magic! Healthy product for healthy family!

Baca juga: Penyebab Mulut Pahit Saat Puasa dan Cara Mengatasinya

Related article