Adem Sari – Salah satu cara mengatasi masalah peradangan atau infeksi pada mulut adalah dengan memenuhi kebutuhan vitamin untuk gusi berdarah dan bengkak.
Perlu diketahui, selain sariawan di bibir, ternyata gusi berdarah juga bisa menjadi salah satu tanda bahwa tubuhmu kekurangan vitamin.
Namun, yang menjadi pertanyaannya adalah, apa saja vitamin untuk gusi berdarah dan bengkak?
Jika ingin mengetahui jawabannya, simak penjelasan berikut ini baik-baik, ya!
Berikut ini adalah sejumlah vitamin untuk gusi berdarah dan bengkak yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatannya, antara lain yaitu:
Vitamin C merupakan salah satu nutrisi yang baik untuk kesehatan gusi dengan cara mengikat protein dan kolagen, sehingga dapat membantu meregenerasi jaringan di dalamnya.
Selain itu, vitamin untuk gusi bengkak dan berdarah ini pun kaya akan antioksidan yang bisa membantu mencegah infeksi atau kerusakan sel pada jaringan mulut.
Untuk memenuhi vitamin C, kamu bisa menemukannya pada jenis makanan nabati maupun hewani, seperti buah dan sayuran hijau, seperti nanas jeruk, stroberi, melon, brokoli, serta lobak.
Tak hanya dari sumber makanan, kini kamu juga bisa mendapatkan manfaat vitamin C melalui minuman suplemen herbal, seperti Adem Sari.
Adem Sari merupakan minuman herbal bernutrisi yang mengandung vitamin C tinggi dari lemon serta jeruk nipis, sehingga dapat membantu permasalahan panas dalam dan mulut.
Dengan sensasi sparkling, Adem Sari dapat meredakan gejala sakit tenggorokan, tenggorokan kering, sariawan, hingga baru mulut secara aman.
Vitamin A juga kaya akan antioksidan yang berperan dalam mencegah infeksi pada gusi, salah satunya yaitu dapat mengurangi keparahan gejala periodontitis.
Periodontitis merupakan infeksi pada gusi yang dapat menghancurkan tulang penyangga gigi serta merusak jaringan lunak di dalamnya.
Vitamin untuk gusi berdarah ini bisa kamu dapatkan dalam kandungan buah dan sayuran, seperti wortel, bayam, kangkung, serta brokoli.
Selain itu, kamu juga bisa memperoleh nutrisi ini dari sumber protein hewani, seperti udang susu, dan telur.
Baca juga: 8 Manfaat Vitamin D Bagi Kesehatan Tubuh yang Perlu Kamu Tahu
Selada, susu, lobak, serta salmon merupakan sumber vitamin B yang baik untuk mencegah permasalahan gusi bengkak dan berdarah.
Namun, vitamin untuk gusi berdarah ini tidak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh, sehingga kamu perlu mengonsumsi makanan yang mengandung sumber protein tersebut.
Ada berbagai jenis protein yang dapat dihasilkan oleh vitamin B, seperti B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12.
Dari sejumlah penelitian, vitamin B diketahui efektif untuk mencegah penyakit pada gusi serta sariawan.
Vitamin untuk gusi berdarah ini juga memiliki peran menjaga kesehatan gigi, karena sumber nutrisi yang terkandung di dalamnya dapat membantu menyerap mineral penting, seperti fosfor dan kalsium.
Dalam sebuah artikel terbitan tahun 2020 berjudul Vitamin D Deficiency and Oral Health: A Comprehensive Review, menjelaskan bahwa seseorang yang kekurangan vitamin D lebih berisiko mengalami gangguan kesehatan pada mulut.
Berbagai gangguan kesehatan pada mulut tersebut meliputi peradangan, penyakit gusi, dan gigi berlubang (karies).
Secara umum, hampir 80% asupan sumber vitamin D bisa didapatkan melalui sinar matahari. Namun, kamu juga bisa memperolehnya dari makanan seperti kuning telur, jamur, ikan tuna, hati sapi, susu, dan minyak ikan.
Vitamin K merupakan sumber nutrisi yang sudah dikenal fungsinya dalam membantu proses pembekuan darah dan penyembuhan luka, termasuk permasalahan gusi.
Well, kamu bisa memperoleh vitamin untuk gusi berdarah dan bengkak ini melalui berbagai jenis sayuran, seperti bayam, kubis, brokoli, sawi, selada, serta kecambah brussel.
Sementara itu, Office of Dietary Supplements menganjurkan pada wanita dewasa mengonsumsi sebanyak 90 mikrogram, serta untuk pria setidaknya 120 mikrogram vitamin K setiap harinya.
Baca juga: 8 Manfaat Vitamin A untuk Kesehatan, Ini Aturan Konsumsinya!
Selain melalui vitamin C, A, B, D, dan K yang telah dijelaskan sebelumnya, kamu juga bisa menjaga kesehatan gusi dari sumber mineral lainnya, seperti:
Manfaat kalsium mungkin lebih banyak dikenal dalam menjaga kekuatan tulang. Namun, ternyata mineral ini juga baik bagi kesehatan gigi dan gusi, lho.
Kamu bisa memperoleh sumber kalsium tinggi dari produk susu, ikan teri dan sarden tulang lunak, tahu, brokoli, serta bayam.
Fosfor juga bisa menjadi mineral yang baik bagi kesehatan gigi dan gusi dengan cara membantu menyerap serta menggunakan kalsium pada tubuh.
Dengan begitu, fosfor ikut andil dalam membantu melindungi, mencegah, serta memperbaiki permasalahan pada gigi dan gusi.
Untuk memperoleh sumber fosfor, kamu bisa mendapatkannya melalui jenis ikan, daging-dagingan, biji-bijian, atau susu.
Asam lemak omega-3 docosahexaenoic acid (DHA) dan eicosapentaenoic acid (EPA) merupakan salah satu mineral yang mempunyai memiliki efek antibakteri serta antiinflamasi cukup tinggi.
Itulah sebabnya, omega-3 dapat membantu pengobatan penyakit periodontal yang cukup efektif.
Hal tersebut dibuktikan melalui tinjauan enam studi pada tahun 2020, yang menunjukkan bahwa ketika seseorang mengonsumsi suplemen omega-3, ia menunjukkan peningkatan cukup signifikan terhadap penyakit periodontalnya.
Selain itu, omega-3 juga bisa membantu meningkatkan aktivitas enzim antioksidan superoksida dismutase pada jaringan gusi, sehingga dapat melindunginya dari kerusakan.
Demikian penjelasan lengkap mengenai berbagai jenis vitamin untuk gusi berdarah dan bengkak yang bisa kamu penuhi dari makanan maupun suplemen.
Kamu bisa menemukan vitamin B melalui olahan susu dan daging, vitamin A dari berbagai jenis sayuran hijau, serta vitamin C dengan mengonsumsi Adem Sari.
Adem Sari adalah salah satu produk pereda panas dalam yang bisa kamu temukan dengan mudah.
Jika ingin mengetahui informasi produknya lebih lengkap, silakan kunjungi blog enesis! Ingat, healthy product for healthy family!
Baca juga: 6 Vitamin yang Bagus untuk Daya Tahan Tubuh, Yuk Simak!