Amunizer – Saat Idulfitri, tentu akan terasa begitu sulit untuk menahan godaan terhadap beraneka makanan lezat yang disajikan. Maka dari itu, kamu perlu menerapkan tips lebaran sehat agar kesehatan tubuh tetap terjaga.
Mengapa tips ini penting? Sebab, makanan khas lebaran identik dengan menu opor ayam dan rendang yang mengandung banyak lemak.
Jika tingkat konsumsinya tidak diperhatikan, selain menjadi penyebab perut begah juga akan menimbulkan gangguan kesehatan, seperti hipertensi, kolesterol, hingga asam urat.
Untuk itu, yuk simak tips lebaran sehat selengkapnya di artikel ini!
Mengonsumsi banyak makanan berlemak saat Idulfitri dapat menimbulkan dampak yang kurang baik bagi kesehatan.
Meski demikian, bukan berarti kamu tidak boleh menikmati hidangan lezat yang disajikan saat lebaran. Hanya saja, pola makan dan jumlah konsumsinya harus diperhatikan.
Untuk itu, yuk lakukan tips lebaran sehat berikut ini:
Mengontrol nafsu makan merupakan tips lebaran sehat yang bisa kamu lakukan agar tidak kalap saat melihat makanan.
Caranya, selalu sarapan sebelum berkunjung ke rumah orang lain agar datang dengan kondisi perut sudah terisi.
Kemudian, fokuslah ke kegiatan silaturahmi dengan berbincang-bincang untuk menekan nafsu menyantap makanan secara berlebihan.
Bukan rahasia lagi bahwa makanan berserat memberikan dampak yang baik bagi kesehatan.
Selain membantu menjaga kesehatan pencernaan, makanan berserat juga bisa membantumu untuk kenyang lebih lama.
Dengan demikian, kamu akan terhindar dari mengonsumsi camilan dan makanan berlemak secara berlebihan.
Baca juga: Zinc Sulfate: Kegunaan, Efek Samping, dan Cara Konsumsi
Makanan berlemak seperti opor ayam dan rendang memang sangat menggoda, apalagi kedua menu ini selalu ada hampir di setiap rumah. Yup, rasanya sayang sekali jika melewatkan kedua hidangan tersebut.
Namun, kamu perlu memperhatikan konsumsi makanan berlemak agar tidak berlebihan karena dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Jadi, jangan memaksakan diri untuk mengonsumsi makanan berlemak dalam jumlah yang banyak. Apabila kamu ingin memakan daging, pilihlah yang tidak berlemak.
Selanjutnya, tips lebaran sehat yang bisa kamu lakukan yaitu membatasi porsi makananmu.
Pastikan untuk berhenti makan sebelum kenyang, agar tidak melebihi jumlah makanan yang dibutuhkan oleh tubuh.
Di sisi lain, kamu juga bisa membatasi porsi makan dengan mengonsumsi makanan dalam jumlah sedikit, tapi sering.
Cara ini diketahui dapat memenuhi nafsu makan, menyediakan energi, dan membantu menjaga kadar gula darah.
Nah, cara ini juga cocok untuk kamu terapkan jika ingin berkunjung ke banyak rumah.
Menjaga makan tetap teratur juga merupakan tips sehat saat lebaran yang bisa kamu terapkan.
Dalam tips ini, kamu perlu menjaga pola makanmu agar tetap di jam yang sama setiap harinya, meskipun saat lebaran.
Sebab, makan tidak teratur dapat memicumu untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah besar sekaligus. Jika demikian, hal ini akan meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Tips lebaran sehat selanjutnya yaitu minum air yang cukup. Diketahui, kebutuhan mineral tubuh adalah 2 liter atau setara dengan 8 gelas per harinya.
Jadi, penting bagi kamu untuk mencukupi kebutuhan tersebut agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik.
Sehubungan dengan itu, hindari minuman softdrink karena berpotensi meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.
Baca juga: Berapa Kebutuhan Vitamin C Per Hari? Yuk, Perhatikan!
Tidak kalah penting, mengonsumsi makanan sehat saat lebaran harus menjadi prioritas utama.
Pastikan untuk mengonsumsi makanan dengan berbagai jenis nutrisi, seperti karbohidrat, serat, lemak, protein, gula, dan garam dalam jumlah yang tidak berlebihan.
Caranya, kamu bisa mengonsumsi berbagai jenis makanan yang bervariasi dalam satu piring.
Adapun cara lain yang bisa kamu lakukan yaitu mengimbangi makan dengan mengonsumsi buah-buahan.
Memperhatikan asupan gula adalah salah satu tips makan sehat saat lebaran. Jadi, sebelum kalap, pertimbangkan terlebih dahulu asupan gula yang akan kamu konsumsi dari makanan tersebut.
Pastikan untuk tidak mengonsumsi terlalu banyak gula dari makanan atau minuman karena dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti diabetes, darah tinggi, dan peningkatan berat badan.
Jika kamu tidak ingin hal tersebut terjadi, selalu batasi asupan gula yang akan dikonsumsi.
Selain makan sehat saat lebaran, berolahraga juga merupakan kunci agar kesehatan tubuh tetap terjaga.
Untuk itu, selalu sempatkan berolahraga ringan untuk membakar kalori dari makanan yang telah dikonsumsi.
Kamu bisa melakukan olahraga seperti jalan kaki, jogging, atau bersepeda di waktu luang.
Itulah beberapa tips lebaran sehat yang bisa kamu ikuti agar tetap menikmati menu makanan yang dihidangkan.
Jika disimpulkan, tips lebaran sehat yang paling penting adalah menjaga makan dan mengimbanginya dengan melakukan olahraga ringan, seperti jalan kaki.
Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi Amunizer untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit.
Amunizer adalah minuman kesehatan yang memiliki kandungan lengkap untuk menjaga daya tahan tubuh tetap maksimal.
Yuk, jaga daya tahan tubuh dengan mengonsumsi Amunizer, karena vitamin C saja tidak cukup! Ingat, healthy product for healthy family!
Baca juga: Rekomendasi dan Tips Pilih Vitamin C yang Aman untuk Lambung