seorang wanita memegang perut
Februari 1, 2023 Artikel

6 Faktor Penyebab Perut Begah, Ini Deretan Gejalanya

Vegeta HerbalMengetahui faktor penyebab perut begah bisa membantu kita dalam melakukan langkah antisipasi.

Meskipun merupakan kondisi yang cukup umum, namun perut begah tetap harus diobati karena menimbulkan rasa tidak nyaman bagi penderitanya.

Apalagi, jika gejala yang ditunjukkan tidak segera hilang dalam beberapa hari. 

Nah, untuk mengetahui gejala serta alasan kenapa perut bisa kembung,  yuk simak pembahasannya di artikel berikut ini!

Ciri-Ciri Perut Begah

Perut begah dan keras terjadi saat saluran gastrointestinal (GI) terisi dengan udara atau gas. 

Umumnya, kebanyakan orang menggambarkan perut kembung sebagai perasaan penuh, kencang, atau bengkak di perut.

Selain itu, biasanya perut kembung akan disertai dengan rasa nyeri, sering bersendawa, atau suara gemuruh di dalamnya. 

Penyebab Perut Begah

Adapun beberapa penyebab perut kembung dan begah adalah sebagai berikut:

1. Minuman Berkarbonasi

Jika kamu sering meminum minuman berkarbonasi, mungkin itu bisa menjadi salah satu penyebab kenapa perutmu terasa begah.

Sebab, akumulasi gas dari soda atau minuman berkarbonasi dapat menyebabkan perut terasa keras dan kembung.

Perasaan tidak nyaman tersebut baru bisa hilang setelah gas di dalam perut dikeluarkan. 

2. Makan Berlebihan

Selain minuman berkarbonasi, makan terlalu banyak atau cepat dalam sekali duduk juga bisa membuat perut terasa keras dan begah.

Rasa tidak nyaman ini biasanya akan hilang seiring waktu saat makanan sudah bergerak melalui sistem pencernaan.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Masuk Masuk Angin yang Bisa Kamu Coba

3. Sembelit

Penyebab perut begah lainnya adalah sembelit. Singkatnya, sembelit adalah suatu kondisi saat seseorang mengalami frekuensi yang jarang dalam buang air besar. 

Sembelit dapat menyebabkan sakit perut dan kembung karena semakin lama feses di usus besar, maka akan semakin banyak juga waktu bakteri untuk memfermentasinya.

Alhasil, perut menghasilkan lebih banyak gas dan terasa kembung. 

Oleh karena itu, agar kamu terhindar dari masalah konstipasi atau sembelit, jangan lupa untuk selalu konsumsi makanan mengandung serat dan minum Vegeta Herbal.

Terbuat dari kombinasi serat, laksatif alami, dan anti kembung, Vegeta Herbal bisa membantu melancarkan buang air besar yang macet. 

4. Intoleransi Makanan

Pada beberapa orang, intoleransi terhadap makanan tertentu juga bisa menjadi penyebab perut begah atau kembung.

Ketika kamu memiliki permasalahan ini, artinya sistem pencernaanmu sulit mencerna makanan tertentu. 

Contohnya seperti orang-orang dengan intoleransi terhadap laktosa, gluten, atau pengidap penyakit celiac.

Jadi, saat makan makanan yang tidak bisa ditoleransi oleh pencernaanmu, kamu mungkin akan mengalami gejala seperti kembung, diare, dan sakit perut

Oleh karena itu, orang dengan intoleransi makanan tersebut disarakan untuk menghindari makanan yang menyebabkan gejala intoleransi muncul.

5. Irritable Bowel Syndrome (IBS)

Irritable Bowel Syndrome (IBS) adalah gangguan umum yang memengaruhi lambung dan usus, atau saluran pencernaan. 

Beberapa gejala yang ditimbulkan adalah kram, sakit perut, kembung, gas, diare, dan sembelit. 

6. Infeksi

Infeksi perut juga dapat menjadi salah satu penyebab perut begah atau kembung. 

Dalam hal ini infeksi perut bisa disebabkan oleh bakteri seperti Escherichia coli atau Helicobacter pylori

Nah, itulah beberapa faktor yang dapat menjadi penyebab perut begah dan kembung. 

Ternyata, selain disebabkan oleh faktor alergi makanan, perut begah juga bisa terjadi karena adanya gangguan sistem pencernaan.

Maka dari itu, agar pencernaan kamu selalu lancar, jangan lupa untuk konsumsi makanan mengandung serat dan minum Vegeta Herbal sebagai suplemennya.

Tidak hanya melancarkan buang air besar, Vegeta Herbal juga bisa membantu membersihkan tubuh dari gas beracun sehingga aktivitas sehari-hari jadi lebih nyaman.

Jadi, sebagai antisipasi, yuk penuhi kebutuhan seratmu dengan selalu sedia Vegeta Herbal di rumah! Ingat ya, healthy product for healthy family!

Baca juga: 7 Obat Perut Kembung yang Alami, Bisa Jadi Alternatif!

Related article