sakit tenggorokan sebelah kanan
Juli 24, 2023 Artikel

7 Penyebab Sakit Tenggorokan Sebelah Kanan & Cara Mengatasi

Adem SariAda banyak hal yang dapat menyebabkan sakit tenggorokan sebelah kanan maupun kiri, salah satunya adalah infeksi virus.

Layaknya panas dalam, sakit tenggorokan kerap dikaitkan dengan gejala penyakit yang tidak serius.

Meskipun begitu, keberadaannya tetap membuat kita merasa tidak nyaman dan sangat mengganggu nafsu makan.

Jadi, untuk mengetahui apa saja penyebab sakit tenggorokan sebelah kanan dan cara mengatasinya, yuk simak uraiannya di bawah ini!

Penyebab Sakit Tenggorokan Sebelah Kanan

Adapun beberapa hal yang bisa menjadi faktor penyebab sakit tenggorokan sebelah kanan adalah sebagai berikut:

1. Postnasal Drip

Postnasal drip adalah sebuah kondisi di mana terdapat lendir yang berlebih di bagian belakang hidung dan tenggorokan terutama setelah bangun tidur.

Normalnya, kelenjar di hidung dan tenggorokan secara teratur menghasilkan 1 hingga 2 liter lendir sehari.

Namun, saat dalam kondisi alergi atau infeksi, lendir yang dihasilkan biasanya cenderung lebih banyak.

Tetesan postnasal inilah yang akhirnya bisa menimbulkan rasa sakit di bagian kanan atau kiri tenggorokan.

Baca juga: Mengatasi Sakit Tenggorokan dengan Cepat 

2. Radang Amandel

Penyebab sakit tenggorokan sebelah kanan selanjutnya adalah radang amandel atau tonsilitis.

Ini adalah sebuah kondisi di mana terjadi peradangan yang biasanya disebabkan oleh infeksi di amandel.

Umumnya, manusia memiliki dua amandel yang terletak di kanan dan kiri, tepat di belakang lidah. 

Nah, kadang-kadang, peradangan amandel hanya menyerang di salah satu sisi saja. Inilah yang akhirnya bisa menyebabkan sakit tenggorokan sebelah kanan.  

Biasanya, radang amandel diikuti dengan sejumlah gejala seperti sakit tenggorokan, demam, bau mulut, mengorok saat tidur, hidung tersumbat, pilek, pembengkakan kelenjar getah bening, dan kesulitan menelan.

3. Abses Peritonsil

Abses peritonsil adalah infeksi yang menyebabkan kumpulan nanah di salah satu dinding dekat amandel. 

Umumnya, abses peritonsil disebabkan oleh bakteri dan bisa terjadi pada anak-anak atau orang dewasa.

Selain itu, abses peritonsil sering terjadi karena komplikasi dari radang amandel sehingga muncul kantong berisikan nanah.

Beberapa gejala yang biasanya muncul saat seseorang mengalami abses peritonsil adalah demam, kesulitan berbicara, nyeri pada leher, sulit membuka mulut (trismus),dan rasa sakit tenggorokan sebelah kanan sampai ke telinga. 

4. Sariawan

Selain beberapa faktor di atas, sariawan juga bisa menjadi salah satu penyebab sakit tenggorokan sebelah kanan.

Tidak hanya di tenggorokan, sariawan juga bisa terbentuk di bagian dalam pipi atau bibir. 

Umumnya, sariawan akan sembuh dengan sendirinya dalam waktu dua minggu. 

Baca juga: Tips Ampuh Mengatasi Sakit Tenggorokan Saat Menelan Makanan

5. Pembengkakan Kelenjar Getah Bening

Kelenjar getah bening membantu tubuh untuk melawan infeksi. Saat membengkak, ia menandakan adanya infeksi virus atau bakteri.

Umumnya, pembengkakan kelenjar getah bening bisa terjadi di beberapa bagian tubuh, salah satunya adalah di leher. 

Biasanya, kelenjar getah bening bisa membengkak saat terjadi infeksi di daerah sekitarnya.

Jadi, jika kamu menderita radang tenggorokan, maka getah bening di leher mungkin saja ikut membengkak. 

Apabila hanya satu kelenjar getah bening saja yang membengkak, maka rasa sakitnya pun juga berada di satu sisi. 

6. Abses Gigi atau Infeksi

Abses gigi adalah kondisi saat ada kumpulan nanah pada gigi yang disebabkan oleh infeksi bakteri. 

Kantung nanah ini tumbuh di ujung akar gigi serta bisa menyebabkan rasa sakit yang menjalar ke tulang rahang dan telinga. 

Biasanya, beberapa gejala yang sering ditemui saat gigi terinfeksi adalah sakit saat mengunyah, demam, bengkak di wajah atau pipi, dan pembengkakan kelenjar getah bening di bawah rahang serta leher.

7. Laringitis

Faktor selanjutnya yang bisa menyebabkan sakit tenggorokan sebelah kanan ataupun kiri adalah laringitis.

Seperti namanya, laringitis adalah kondisi di mana terjadi pada peradangan di kotak suara atau laring. 

Hal ini bisa disebabkan oleh penggunaan suara yang berlebihan, iritasi, atau infeksi virus.

Umumnya, manusia memiliki dua pita suara yang bisa membuka dan menutup saat mengeluarkan suara. 

Nah, saat salah satunya mengalami infeksi, kamu bisa merasakan sakit tenggorokan hanya di satu sisi. 

Beberapa gejala umum yang sering muncul bagi penderita laringitis adalah suara serak, kehilangan suara, batuk, dan tenggorokan kering.

Baca juga: Obat Alami untuk Sakit Tenggorokan dan Terasa Ada yang Mengganjal 

Cara Mengatasi Sakit Tenggorokan Sebelah Kanan

Untuk mengatasinya, terdapat sejumlah obat alami sakit tenggorokan sebelah kanan yang bisa kamu coba, contohnya seperti:

1. Berkumur dengan Air Garam

Meskipun tidak memberikan efek secara langsung, namun garam dapat digunakan untuk meredakan rasa sakit dan membunuh bakteri.

Caranya, cukup campurkan sedikit garam ke dalam air hangat dan gunakan untuk berkumur.

2. Madu

Dilansir dari Penn Medicine, dokter Charlotte Smith, MD mengungkapkan bahwa madu adalah salah satu obat terbaik untuk sakit tenggorokan karena memiliki sifat antibakteri.

Selain itu, madu juga dapat membunuh bakteri dan membantu melawan infeksi virus. 

Untuk menjadikannya obat, cukup campurkan dua sendok makan madu dengan segelas air atau teh hangat lalu aduk rata. 

3. Lemon

Mirip dengan air garam dan madu, lemon sangat bagus untuk sakit tenggorokan karena dapat membantu memecah lendir serta meredakan nyeri. 

Terlebih lagi, lemon memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta memberikan lebih banyak kekuatan untuk melawan infeksi. 

Untuk menjadikannya obat, cobalah campurkan satu sendok teh jus lemon ke dalam segelas air hangat.

Selain lemon, kamu juga bisa mendapatkan kandungan vitamin C yang tinggi dari Adem Sari.

4. Teh Herbal

Selanjutnya, teh herbal juga bisa menjadi obat sakit tenggorokan sebelah kanan yang bisa dicoba, contohnya seperti teh hijau dan teh cengkeh.

Kedua jenis teh ini memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi untuk melawan infeksi sekaligus meredakannya. 

Teh raspberry, chamomile, atau peppermint juga menjadi pilihan yang bagus untuk menghilangkan rasa sakit dan mengurangi peradangan. 

Nah, itulah penjelasan seputar penyebab sakit tenggorokan sebelah kanan dan cara alami mengatasinya.

Karena penyakit tenggorokan bisa menyerang siapa saja tanpa pandang usia, maka kamu perlu menyiapkan Adem Sari sebagai pertolongan pertama.

Terbuat dari ekstrak herbal dan jeruk nipis, Adem Sari merupakan minuman serbuk pereda panas dalam yang efektif membantu meredakan sakit tenggorokan.

Namun, jika sakit tenggorokan tidak kunjung mereda dalam beberapa hari, cobalah untuk menemui dokter agar mendapatkan treatment yang tepat. 

Baca juga: Mengenal Ciri-Ciri Radang Tenggorokan & Cara Mengatasinya

Related article