cara mengatasi salah bantal
Mei 9, 2025 Artikel

10 Cara Mengatasi Salah Bantal yang Efektif dan Aman, Catat!

Reviewed by: dr. Shabrina Ghassani Roza, dr. Anggi Medita

Apakah kamu pernah mengalami kepala pusing, leher, dan pundak terasa berat saat bangun tidur? Jika iya, maka hal itu bisa jadi merupakan gejala salah bantal. Meskipun termasuk keluhan yang umum terjadi, kondisi ini tidak bisa disepelekan, lho.

Oleh sebab itu, kamu perlu memahami cara mengatasi salah bantal yang efektif dan aman agar nyeri leher tidak semakin memburuk. Jadi, yuk, simak informasi lengkapnya di artikel ini sampai akhir!

Cara Mengatasi Salah Bantal

Penyebab salah bantal bisa terjadi sebab otot leher yang tertarik atau tertekan ketika tidur. Nah, kondisi ini pun bisa dipicu oleh beberapa hal, seperti stres berlebihan, posisi tidur yang tidak baik, dan permasalahan kesehatan lainnya.

Salah satu posisi tidur yang dapat menjadi penyebab salah bantal adalah tidur tengkurap di mana kepalanya menghadap ke salah satu sisi. Nah, apabila kamu mengalami nyeri leher akibat salah bantal, cobalah mengatasinya dengan beberapa cara di bawah ini.

1. Mengompres Leher

Ketika mengalami sakit leher salah bantal, kamu biasanya akan kesulitan menggerakkan leher, baik ke kiri maupun ke kanan. Hal ini tentu sangat tidak nyaman dan bisa menghambat rutinitas harian.

Oleh karena itu, cobalah untuk mengompres dingin leher yang terasa nyeri. Tujuannya adalah untuk meredakan rasa kaku dan nyeri pada otot leher. Hal ini pun didukung oleh penelitian yang termuat dalam Academic Emergency Medicine.

Penelitian tersebut berjudul “Heat or cold packs for neck and back strain: a randomized controlled trial of efficacy”. Caranya, cukup balut es batu dengan handuk dan kompres pada area leher yang sakit selama 20 menit atau hingga rasa nyerinya berkurang. Setelah itu, dapat dilanjutkan dengan kompres hangat untuk memperlancar peredaran darahnya kembali.

Cara mengatasi leher salah bantal ini dapat melebarkan pembuluh darah, merelaksasi otot-otot, dan membantu proses penyembuhan. Pertama, siapkan air hangat dan handuk. Kemudian, celupkan handuk ke air hangat tersebut dan peras.

Setelah itu, kompres di bagian leher yang sakit selama 20 menit. Proses ini bisa diulangi sesuai kebutuhan atau sampai sakitnya mereda.

Ulangi kompresan setiap 2-4 jam sekali apabila diperlukan sampai gejalanya berkurang atau hingga dua hari. Namun, jika nyeri leher masih terasa setelah 48 jam, bisa dikonsultasikan ke dokter

2. Memperbaiki Posisi Tidur

Cara mengatasi salah bantal berikutnya yaitu dengan memperbaiki posisi tidur. Jika biasanya kamu tidur dengan posisi tengkurap, maka cobalah tidur menyamping. Posisikan leher sejajar dengan tulang belakang.

Lalu, taruh bantal di antara kaki supaya tubuh tetap dalam posisi sejajar. Apabila bantal yang digunakan membuat kepala lebih rendah daripada leher, coba gulung handuk dan tempatkan di ujung bantal. Kamu pun disarankan untuk tidur telentang dengan posisi kepala sejajar pundak.

3. Tidak Memutar atau Membunyikan Leher

Pernahkah kamu memutar atau membunyikan leher yang sakit? Apabila pernah, maka sebaiknya hindari kebiasaan ini karena dapat menimbulkan risiko cedera yang baru. Alih-alih terasa lebih baik, leher justru akan bertambah sakit.

4. Melakukan Peregangan atau Pijatan Ringan

Berikutnya, cara mengatasi leher salah bantal adalah dengan melakukan peregangan atau pijatan ringan di area yang sakit. Tujuannya, yaitu untuk merilekskan fungsi otot yang kejang dan tremor. Pijat dan lakukan peregangan leher dengan lembut serta perlahan.

Baca juga: 6 Cara Menghilangkan Pegal di Leher, Praktis dan Efektif!

5. Mengganti Bantal

Selain memperhatikan posisi tidur yang baik untuk kesehatan, pemilihan bantal sebagai perlengkapan tidur pun tak kalah penting. Sebaiknya, gunakan bantal yang tepat untuk mengurangi ketegangan pada otot agar tidak memicu nyeri leher.

Nah, jika kamu tidur dalam posisi menyamping, sebaiknya posisikan bantal sedikit lebih tinggi supaya terasa nyaman. Lalu, tempatkan bantal lebih rendah jika tidurmu dalam posisi tengkurap. Di samping itu, pilihlah jenis materi banyak yang lembut, seperti bulu atau kapas.

Jangan lupa pula mengganti bantal secara teratur. Pasalnya, bantal yang telah lama digunakan mungkin sudah kehilangan kepadatannya. Alhasil, tidak lagi bisa memberikan dukungan yang cukup. Dengan mengganti bantal, kamu dapat meningkatkan kualitas tidur secara efektif.

6. Berolahraga Ringan Secara Teratur

Cara mengatasi salah bantal juga dapat dilaksanakan dengan berolahraga ringan secara teratur. Dalam hal ini, kamu perlu selektif ketika memilih aktivitas fisik yang akan dilakukan. Hindari berolahraga angkat beban sebab akan memperburuk nyeri leher yang dialami.

Nah, akan lebih baik jika kamu memilih untuk melakukan yoga. Hal ini karena yoga diyakini bisa membantu menghilangkan rasa sakit dengan cara meredakan aktivitas saraf simpatik dan kelenjar bawah otak. Yoga pun bagus untuk memperkuat otot di sekitar area tulang leher.

7. Istirahat yang Cukup

Beristirahat dengan cukup juga termasuk cara mengatasi leher salah bantal yang tidak kalah penting. Pasalnya, saat tidur, tubuh akan memperbaiki serta memperbarui jaringan otot maupun tulang, termasuk yang ada di area leher sehingga mempercepat proses pemulihan. 

8. Menggunakan Penyangga Leher

Salah satu cara mengatasi salah bantal yang efektif, yaitu menggunakan penyangga leher. Langkah alternatif ini berfungsi untuk membantu menghilangkan rasa sakit dan nyeri pada leher sekaligus menjaganya supaya tidak terlalu banyak bergerak.

Sebaiknya, gunakan penyangga leher maksimal selama 3 jam atau tidak lebih dari 14 hari agar tidak terjadi penundaan dalam pemulihan nyeri leher akibat salah bantal.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Pegal di Leher dan Pundak Bahu, Ampuh!

9. Memperbaiki Postur Tubuh

Saat mengalami sakit leher salah bantal, mulailah untuk melatih tubuh melakukan postur yang netral, terutama ketika beraktivitas di siang hari. Misalnya, dengan duduk tegak dan posisi dagu tidak terlalu menengadah atau menunduk.

10. Mengurangi Stres

Seperti yang diketahui, stres dan kecemasan secara berlebihan termasuk penyebab salah bantal sehingga menimbulkan rasa sakit pada leher. Untuk mengatasinya, kamu perlu mengurangi tingkat stresmu agar tubuh maupun pikiran menjadi lebih rileks.

Caranya adalah dengan berlatih pernapasan atau meditasi. Di samping itu, istirahat yang baik atau berolahraga ringan juga dapat mengurangi rasa stres. Saat pikiran dan tubuh lebih rileks, maka ketegangan pada otot maupun nyeri leher perlahan akan mereda.

Plossa, Solusi Pijat Praktis untuk Leher Pegal!

Itulah pemaparan informasi seputar cara mengatasi salah bantal yang bisa diterapkan agar nyeri leher cepat sembuh. Tetapi, jika beberapa cara di atas tidak menunjukkan hasil positif dan gejala yang dialami cukup parah bahkan berlangsung lama, maka lebih baik pergilah ke dokter.

Dengan demikian, dokter bisa memeriksa kondisi nyeri leher yang dialami dan menanganinya secara tepat. Namun, jika masih dalam tahap wajar, tidak ada salahnya mencoba cara-cara di atas. Selain itu, kamu pun dapat menggunakan Plossa sebagai metode tambahan.

Minyak aromaterapi ini bagus untuk memberikan efek relaksasi sehingga ketegangan pun berkurang. Bagaimana tidak? Produk Enesis Group ini mempunyai manfaat 4 in 1 (inhaler, pijat, roll on, dan kerok) yang multifungsi.

Setiap bagian dari Plossa memiliki manfaatnya masing-masing, seperti bagian inhaler yang berguna untuk merelaksasi otak dan tubuh. Lalu, jika ingin memijat leher, maka manfaatkan bagian tumpulnya dan bagian yang tajam untuk akupresur.

Sebelum memijat, tentu kamu perlu mengoleskan bagian roll on Plossa untuk menghangatkan badan. Kemudian, bagian yang bentuknya pipih bisa digunakan untuk kerokan ketika masuk angin. Plossa juga mengandung bahan eucalyptus yang berfungsi sebagai antivirus.

Sementara itu, kandungan menthol pada Plossa berperan sebagai bronchodilator. Nah, tunggu apa lagi? Yuk, hilangkan dan atasi nyeri leher dengan healthy product for healthy family, Plossa, sekarang juga!

Baca juga: Atasi Nyeri Leher Karena Seharian Menatap Komputer Dengan Cara Ini

Related article