Sepanjang bulan Januari hingga Februari 2018 mendatang, Kispray Gold melangsungkan roadshow event di pasar pakain di beberapa wilayah di Indonesia seperti Kudus (pasar Kliwon), Medan (pasar Petisah). Bandung (pasar Baru), Malang (pasar Besar), Pekalongan (pasar Banjarsari), Yogyakarta (pasar Beringharjo), dan Lombok (pasar Cakra). Pada aktivasi projectKispray Gold di pasar kain ini, Kispray mendirikan booth selling edukasi dengan promo dan gimmick menarik. Menurut Rio Sumadiwangsa (Product Manager Kispray), kegiatan roadshow di pasar kain ini bertujuan untuk memperkenalkan varian terbaru Kispray Gold.
Selain itu, Kispray juga mengadakan demo cara menyetrika dengan Kispray Gold dan juga mengadakan lomba menyetrika di booth berhadiah goodie bag yang disambut dengan antusias oleh para pengunjung pasar kain. Selain untuk memeriahkan suasana, lomba menyetrika juga bertujuan agar konsumen dapat merasakan langsung pengalaman kemudahan menyetrika dan kemewahan dari Kispray Gold.
Tak hanya itu, Sales Promotion Girls (SPG) Kispray pun tidak lupa untuk melakukan sampling booklet Kispray Gold sekaligus menginformasikan bahwa Kispray kini telah mendapat sertifikat halal dari MUI dan mengedukasi pengunjung mengenai pentingnya menggunakan Kispray Gold dengan parfum mewah yang memberikan keharuman mewah lebih tahan lama dan kandungan anti-kumannya efektif membunuh kuman penyebab timbulnya jamur dan bau tak sedap pada pakaian