Mei 11, 2016 Berita

Partisipasi PT Sari Enesis Indah dalam Lomba Karya Tulis BPOM RI

PT Sari Enesis Indah turut berpartisipasi dalam Lomba Penulisan Power Branding BPOM RI 2016 yang diselenggarakan oleh BPOM RI. Lomba Penulisan Power Branding BPOM RI 2016 ini merupakan lomba menulis untuk para jurnalis yang diselenggarakan sebagai upaya BPOM untuk mendapatkan masukan dari masyarakat melalui media massa terkait kinerja BPOM sebagai salah satu lembaga di Indonesia. Tidak hanya itu, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian dan apresiasi BPOM kepada insan media sebagai mitra strategis yang telah bekerja sama dalam memberikan informasi dan edukasi terutama tentang obat dan makanan kepada masyarakat.

Setelah diumumkannya Lomba Penulisan Power Branding BPOM RI 2016 pada 10 Februari 2016, lomba pun berakhir pada 31 Maret 2016 dan pada Senin (9/5/2016) lalu diumumkan para pemenang lomba serta seremonial penyerahan hadiah bertempat di Aula Gedung C BPOM yang juga bertepatan dengan peringatan “Bulan Keamanan Pangan : Investasi Masa Depan”. Hadiah untuk para pemenang diserahkan langsung oleh Kepala BPOM RI, Roy Sparringa, didampingi oleh Direktur Surveilan dan Penyuluhan Keamanan Pangan (SPKP), Halim Nababan, serta Marketing Communications Manager PT Sari Enesis Indah, Dwianto Arif Wibowo.

Para pemenang Lomba Penulisan Power Branding BPOM RI 2016 yakni Kisdiantoro dari Tribun Jabar (Juara I) mendapatkan hadiah berupa uang tunai Rp 10.000.000, Abdul Gopur dari Riau Pos (Juara II) yang mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp 7.000.000, dan Iis Zatnika dari Media Indonesia (Juara III) yang mendapatkan hadiah senilai Rp 5.000.000. Tidak hanya itu, terdapat pula Juara Harapan I hingga III yang mendapatkan bingkisan menarik dari PT Sari Enesis Indah yang diraih oleh Aep Mulyanto dari Suara Pemred (Juara Harapan I), Amirrudin Zuhri dari Harian Jogja (Juara Harapan II), dan Raymundus Rikang dari Koran Tempo (Juara III).

Lomba Penulisan Power Branding BPOM RI 2016 disambut dengan antusias oleh para jurnalis, terbukti dari karya tulis yang masuk mencapai 80 karya yang terdiri dari 36 artikel dari media cetak dan 44 artikel dari media online. BPOM RI berharap setelah mendapatkan masukan serta kritikan dari masyarakat melalui media massa ini dapat membuat kinerja BPOM RI menjadi lebih baik lagi di masa yang akan datang.

Related article