Amunizer – Telapak kaki sakit saat bangun tidur bisa terjadi karena beberapa alasan dan faktor.
Kaki memiliki kemampuan untuk menahan beban yang signifikan dan berperan sebagai penopang tubuh selama kita beraktivitas sepanjang hari. Namun, akibat dari beban tersebut, kaki cenderung menjadi rentan terhadap cedera.
Salah satu masalah yang mungkin muncul adalah telapak kaki sakit saat bangun tidur di pagi hari. Gejala yang mungkin dirasakan adalah kaki pegal dan nyeri pada tumit, ketika bangun tidur.
Jika rasa sakit di telapak kaki dibiarkan tanpa penanganan tepat, tentunya akan mengganggu aktivitas sehari-hari dan dapat menyebabkan masalah lain yang lebih serius.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebabnya dan cara mengatasinya untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Nah, berikut ini penjelasan lengkap mengenai kenapa telapak kaki sakit saat bangun tidur. Yuk, simak!
Telapak kaki sakit saat bangun tidur adalah masalah yang umumnya tidak berbahaya, tetapi dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.
Rasa sakit yang timbul mungkin hanya bersifat sementara, tetapi dalam beberapa kasus, gejala ini bisa berlanjut sepanjang hari atau bahkan berbulan-bulan. Nah, berikut ini adalah beberapa penyebab telapak kaki sakit saat bangun tidur.
Telapak kaki sakit saat bangun tidur bisa disebabkan oleh hipotiroidisme, yang terjadi akibat rendahnya produksi hormon tiroid dalam tubuh.
Kekurangan hormon tiroid dapat memicu peradangan pada tumit, pergelangan, dan telapak kaki.
Kondisi ini juga dapat mengganggu metabolisme tubuh, yang kemudian berdampak pada peningkatan berat badan serta muncul gejala lain, seperti kelemahan otot, nyeri, dan kaku.
Gangguan hormon tiroid juga dapat mengakibatkan penumpukan cairan di persendian tubuh.
Akibatnya, pergelangan kaki dan tumit, dapat mengalami peradangan dan pembengkakan karena tekanan gravitasi.
Selain itu, hipotiroidisme juga berpotensi menyebabkan kondisi seperti sindrom terowongan tarsal, di mana saraf kaki dapat terjepit atau mengalami kerusakan.
Aktivitas yang melebihi batas kemampuan dan dilakukan secara berulang dapat menyebabkan stress fracture, yaitu keretakan kecil pada tulang kaki.
Kondisi ini dapat menyebabkan nyeri dan telapak kaki sakit saat bangun tidur serta akan memburuk seiring waktu.
Patah tulang atau stress fracture bisa semakin parah jika tulang atau otot yang mendukungnya belum pulih sepenuhnya, dan masih terus menerima beban.
Pada akhirnya, kondisi tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada tulang kaki dan membuatnya menjadi lemah hingga patah.
Stress fracture tidak hanya menyebabkan telapak kaki sakit saat bangun tidur, tetapi juga nyeri yang terjadi sepanjang hari, bahkan bisa beberapa minggu.
Selain itu, kaki juga mungkin mengalami pembengkakan, yang akan membuat sulit untuk berjalan atau melakukan aktivitas sehari-hari.
Plantar fasciitis adalah kondisi peradangan yang terjadi pada jaringan di bawah kaki, menyebar dari tumit hingga ujung jari.
Fungsi normal jaringan ini adalah memberikan dukungan pada telapak kaki dan meredam guncangan saat berjalan.
Seseorang yang menderita plantar fasciitis sering kali mengalami telapak kaki sakit saat berjalan setelah bangun tidur.
Gejala ini umumnya dialami oleh atlet dan pelari yang sering memberikan tekanan berlebihan pada kaki mereka.
Salah satu cara untuk mencegah gejala plantar fasciitis adalah dengan mengurangi aktivitas olahraga yang terlalu membebankan telapak kaki, seperti berlari atau melompat.
Baca juga: 7 Penyebab Betis Pegal di Malam Hari dan Cara Mengatasinya!
Rheumatoid arthritis adalah suatu kondisi medis di mana sendi mengalami peradangan kronis yang menghasilkan rasa sakit, kaku, dan pembengkakan.
Biasanya, kondisi ini dipicu oleh gangguan pada sistem kekebalan tubuh (autoimun) yang menyerang jaringan tubuh sendiri. Inilah yang menjadi penyebab telapak kaki sakit setelah bangun tidur.
Penderita rheumatoid arthritis memiliki risiko tinggi mengalami iritasi pada jaringan ikat atau ligamen kaki.
Dalam beberapa kasus, penyakit ini dapat memengaruhi bagian lain dari tubuh, termasuk paru-paru, mata, jantung, pembuluh darah, kulit, dan saraf.
Achilles tendinitis dapat menjadi salah satu penyebab telapak kaki sakit saat bangun tidur.
Kondisi ini terjadi karena peradangan pada jaringan yang menghubungkan tulang tumit dengan otot betis.
Peradangan ini dipicu oleh aktivitas fisik yang dilakukan secara tiba-tiba dan melebihi batas kemampuan, sehingga memberikan tekanan berlebihan pada tendon achilles.
Contohnya adalah ketika kamu melakukan lari maraton tanpa persiapan atau kurang berlatih sebelumnya hal ini akan memicu terjadinya achilles tendinitis.
Ketika tendon achilles mengalami peradangan, telapak kaki bisa menjadi kaku dan terasa nyeri.
Sensasi telapak kaki sakit saat bangun tidur terjadi karena aliran darah ke bagian kaki terbatas setelah beristirahat semalaman.
Gejala ini dapat berlangsung sepanjang hari dan bahkan memburuk saat berjalan, naik tangga, berlari, atau melakukan kegiatan olahraga lainnya.
Telapak kaki sakit saat bangun tidur, umumnya tidak berbahaya, namun dapat mengganggu aktivitas sehari-hari, terutama jika nyeri tersebut berlangsung dalam beberapa jam.
Nah, jika penyebab telapak telapak kaki sakit setelah bangun tidur terjadi akibat cedera olahraga atau gejalanya masih ringan, ada beberapa cara mudah untuk mengatasinya. Berikut cara mengatasi telapak kaki sakit saat bangun tidur.
Biasanya, rasa sakit di telapak kaki saat bangun tidur akan membaik seiring berjalannya waktu.
Namun, jika kondisi tersebut tak kunjung hilang selama lebih dari 2 minggu, serta muncul gejala lain seperti demam, pembengkakan, mati rasa, atau kesemutan, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang sesuai.
Itulah beberapa penyebab telapak kaki sakit saat bangun tidur dan cara untuk mengatasinya.
Selain mengikuti langkah di atas, untuk mengatasi telapak kaki sakit saat bangun tidur, kamu perlu menjaga kesehatan tubuh agar terhindar dari masalah lain yang lebih serius.
Nah, untuk membantu menjaga kesehatan tubuh, bisa dengan mengonsumsi Amunizer.
Amunizer adalah minuman kesehatan dengan kandungan lengkap untuk meningkatkan daya tahan tubuh dengan maksimal.
Minuman ini mengandung sejumlah bahan aktif seperti vitamin C, elderberry, phyllanthus, lonicera, dan forsythia.
Bahan-bahan tersebut membantu dalam menjaga daya tahan tubuh, menangkal radikal bebas, dan menjadi herbal anti virus.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, mulai konsumsi Amunizer sekarang untuk menjaga kesehatan tubuh! Healthy product for healthy family!
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Kaki Pegal Saat Hamil dengan Mudah