Amunizer – Pada umumnya, rasa pusing hebat yang amat mengganggu membuat penderitanya mencari obat vertigo alami.
Sebagai informasi, vertigo adalah salah satu jenis sakit kepala tak tertahankan yang menjadi gejala dari kondisi medis tertentu.
Obat untuk vertigo alami dipercaya dapat meringankan gejala, seperti ketika berjalan rasanya tak seimbang.
Beberapa di antaranya mudah didapat dan banyak dipunyai di dapur, seperti air putih dan teh jahe.
Lalu, apa obat vertigo alami yang aman dan sehat lainnya? Mari simak pembahasan rekomendasi obat vertigo di bawah ini!
Kondisi vertigo tidak dapat diprediksi kapan kambuhnya, sehingga bagi penderitanya, gejala ini sangat mengganggu aktivitas.
Meski demikian, kamu tidak perlu khawatir karena terdapat banyak obat vertigo alami yang tersedia di alam, misalnya kacang almond dan ginkgo biloba.
Beberapa obat vertigo alami diketahui mampu menjaga keseimbangan cairan tubuh untuk menghindari dehidrasi sebagai salah satu pemicu kambuhnya.
Mari kenali beberapa rekomendasi obat vertigo alami selengkapnya dalam poin-poin detail berikut.
Rekomendasi obat vertigo alami yang pertama adalah kacang almond. Kandungan vitamin A, B, dan E dapat digunakan sebagai pereda gejala vertigo.
Menambahkan kacang almond pada pola makan harian bisa menjadi salah satu obat vertigo alami karena makanan ini dipercaya dapat memperkuat otak dan mencegah cairan berlebihan di telinga.
Sebab, vertigo kerap ditandai dengan penumpukan cairan di dalam telinga yang bisa diiringi dengan tinnitus.
Mungkin obat vertigo alami satu ini masih asing di telinga sebagian orang. Ginkgo biloba adalah obat tradisional yang berasal dari negeri Tiongkok.
Pasalnya, ginkgo biloba diyakini dapat mengatasi berbagai gangguan saraf dan meringankan vertigo.
Dalam hal ini, ginkgo biloba dapat membantu melancarkan sirkulasi darah di telinga dalam serta otak.
Dengan begitu, sakit kepala dan gangguan keseimbangan bisa mereda secara perlahan setelah mengonsumsi obat vertigo alami ini.
Baca juga: Rekomendasi Posisi Tidur untuk Penyakit Vertigo agar Nyaman!
Selain menjadi elemen penting dalam menunjang kinerja organ-organ tubuh, air putih bisa menjadi salah satu pilihan obat vertigo alami.
Studi mengatakan bahwa jumlah konsumsi air putih harian memiliki pengaruh besar terhadap kasus vertigo.
Bagaimana tidak, risiko vertigo dipicu semakin parah ketika seseorang kekurangan kadar cairan di dalam tubuh.
Untuk itu, penuhi kebutuhan cairan kamu dengan mengonsumsi 2,5 liter per hari untuk laki-laki dewasa atau 2,0 liter per hari untuk perempuan dewasa.
Selain dapat meredakan flu dan meriang, teh jahe juga dapat menjadi obat vertigo alami.
Pasalnya, teh jahe dikatakan dapat membantu meringankan gejala umum vertigo, seperti mual dan muntah karena kandungan antioksidan di dalamnya.
Maka dari itu, jika sudah mulai terasa sakit kepala, cobalah minum secangkir teh jahe untuk mengatasinya.
Biji jintan sering diandalkan untuk pengobatan beberapa penyakit, seperti hipertensi, diabetes, bronkitis, dan asma.
Di samping itu, biji jintan juga diyakini dapat meredakan gejala umum vertigo, misalnya sakit kepala dan pusing.
Cara konsumsinya, kamu bisa mencampurkan satu sendok teh biji jintan ke dalam salad, sup, atau secangkir teh.
Vitamin B6 yang banyak terdapat pada ikan salmon bisa menjadi salah satu rekomendasi obat vertigo alami.
Namun, kamu perlu memastikan pengolahan ikan salmon dilakukan dengan tepat supaya tidak mempengaruhi nutrisi yang dikandungnya.
Disarankan bagi orang dewasa untuk mengonsumsi 2–3 porsi ikan salmon dalam seminggu atau setara dengan 150–300 gram.
Baca juga: Penyebab Vertigo yang Harus Kamu Tahu!
Selain teh jahe, rekomendasi minuman sehat sebagai obat vertigo alami adalah bunga chamomile.
Dengan mengonsumsi teh chamomile, kandungan dalam teh herbal ini bisa membantu meningkatkan kualitas tidur sehingga dapat meringankan gejala umum vertigo, seperti pusing dan mual.
Rekomendasi obat vertigo herbal selanjutnya adalah biji ketumbar, di samping kegunaannya sebagai bumbu utama masakan nusantara.
Selain berguna untuk meningkatkan nafsu makan, ketumbar bisa bermanfaat untuk meredakan rasa sakit dan gejala vertigo.
Pasalnya, obat vertigo herbal ini berperan sebagai antiradang pada tubuh dan melancarkan sirkulasi darah.
Jamur dipercaya sejak lama menjadi camilan sehat yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan kolesterol jahat.
Namun, di samping itu jamur juga memiliki nutrisi baik yang dapat dijadikan sebagai cara mengatasi vertigo secara alami.
Pastikan untuk tidak menambahkan garam terlalu banyak saat pengolahan jamur supaya menjaga nutrisi yang dikandungnya.
Pada dasarnya, buah-buahan menjadi pelengkap nutrisi harian yang tidak tercukupi hanya dengan mengonsumsi makanan berat.
Sebagai rekomendasi obat vertigo alami, disarankan untuk mengonsumsi buah-buahan kaya vitamin C, seperti stroberi, nanas, sitrus dan jambu.
Selain itu, kalium juga dapat meringankan gejala vertigo yang bisa kamu dapatkan dari buah pisang, anggur, atau aprikot guna menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.
Itulah pembahasan mengenai rekomendasi cara mengatasi vertigo secara alami yang bisa membantu permasalahanmu.
Sakit kepala akibat vertigo memang mengganggu beberapa orang yang menyebabkan penderitanya merasa seolah-olah sekitarnya berputar.
Tak jarang di antara mereka pada akhirnya merasa mual dan muntah karena rasa kehilangan keseimbangan tersebut.
Sebab gejalanya dapat muncul sewaktu-waktu, banyak orang yang mencari cara mengobati vertigo secara alami.
Di samping mengatasi gejala menggunakan obat untuk vertigo alami, kamu juga perlu mengonsumsi minuman sehat, pilih Amunizer.
Amunizer adalah minuman kesehatan dengan kandungan vitamin C 1000mg untuk membantu menjaga daya tahan tubuh.
Di samping itu, kandungan Elderberry 1000mg pada Amunizer berfungsi sebagai antioksidan tinggi yang mampu menangkal radikal bebas dan Zinc 75mg untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
Tunggu apa lagi? Yuk, segera stok persedian Amunizer di rumah melalui Tokopedia dan Shopee sekarang juga! Healthy product for healthy family!
Baca juga: Penyebab Kepala Pusing saat Bangun Tidur & Cara Mengatasinya