eksfoliasi wajah alami
April 25, 2024 Artikel

8 Bahan Eksfoliasi Wajah Alami yang Baik, Begini Caranya!

AmunizerIngin tahu cara mengatasi bruntusan dan jerawat dengan eksfoliasi wajah alami? Kamu datang ke tempat yang tepat.

Kamu akan tahu tentang pentingnya melakukan eksfoliasi wajah secara alami untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk. Eksfoliasi tersebut menggunakan bahan-bahan seperti buah-buahan, untuk menjaga kulit kamu tetap sehat dan bersih.

Dengan melakukan eksfoliasi wajah alami secara rutin, kamu dapat mencegah penumpukan sel kulit mati yang bisa menyebabkan masalah kulit. Kamu pasti ingin kulit yang terlihat lebih bersih, segar, dan bebas dari masalah kan?

Yuk, baca artikel ini sekarang untuk menemukan bahan-bahan alami yang efektif dan mulailah merawat kulit kamu dengan baik!

Bahan Eksfoliasi Wajah Alami

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kamu bisa melakukan eksfoliasi wajah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.

Jadi, kamu nggak perlu mengeluarkan banyak budget untuk pergi ke klinik kecantikan, deh. Mau coba? Berikut beberapa bahan alami untuk eksfoliasi wajah yang bisa kamu gunakan:

1. Oatmeal dan Yoghurt

Bahan eksfoliasi wajah alami yang pertama, yaitu oatmeal dan yoghurt. Yap, dua bahan tersebut tak hanya untuk kebutuhan konsumsi saja, tapi juga bisa untuk eksfoliasi.

Oatmeal diketahui kaya akan antioksidan dan memiliki sifat anti inflamasi yang bisa meringankan peradangan pada kulit sensitif.

Di sisi lain, yoghurt memiliki kandungan asam laktat yang bisa membantu proses eksfoliasi jadi lebih maksimal.

Kalau kamu ingin menggunakan kedua bahan tersebut untuk eksfoliasi, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah hancurkan oatmeal menggunakan food processor.

Setelah itu, campur 2 sdm oatmeal, 1 sdm yoghurt, dan 1 sdm minyak kelapa dalam mangkok, lalu aduk hingga tercampur rata.

Jika sudah, aplikasikan campuran tersebut ke wajah dengan gerakan memutar lembut selama 30 hingga 60 detik. Setelah itu, bilas wajah memakai air hangat hingga bersih.

2. Apel dan Madu

Campuran apel dan madu juga merupakan bahan eksfoliasi alami yang bagus untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Adapun cara eksfoliasi wajah alami menggunakan apel dan madu tidaklah sulit. Pertama-tama, hancurkan satu potong apel yang sudah dikupas menggunakan food processor.

Sebagai catatan, pastikan apel tidak sampai berair, ya. Kemudian, campur apel dengan ½ sdm madu, lalu aduk hingga kedua bahan tersebut tercampur rata.

Setelah itu, aplikasikan ke wajah sambil digosok perlahan selama 30-60 detik dan diamkan 5 menit. Jika sudah, bilas scrub menggunakan air hangat hingga bersih.

3. Kopi

Ternyata, kopi juga bisa digunakan sebagai bahan eksfoliasi wajah alami, lho. Pasalnya, kopi memiliki kandungan antiinflamasi dan antioksidan yang bagus untuk kesehatan kulit wajah.

Adapun cara membuat scrub dari bahan alami satu ini, yaitu campur ampas kopi dengan plain yoghurt.

Setelah itu, aplikasikan ke wajah dan leher dengan cara digosok perlahan, lalu biarkan selama 5 menit. Jika sudah, bilas wajah menggunakan air hangat hingga bersih.

4. Pisang

Pisang mengandung berbagai macam nutrisi, seperti vitamin C, vitamin A, kalsium, dan mineral yang dapat meningkatkan produksi kolagen.

Karena kandungan tersebut, pisang diketahui bagus untuk eksfoliasi wajah alami. Nah, buat kamu yang ingin eksfoliasi wajah menggunakan pisang, berikut langkah-langkahnya:

  • Pertama-tama, haluskan pisang, lalu campur dengan 2 sdm oat dan 1 sdm plain yoghurt
  • Aplikasikan ke wajah dengan gerakan memutar searah jarum jam selama 30-60 detik
  • Bilas wajah menggunakan air hangat hingga bersih
  • Jika masih ada scrub yang tersisa, kamu bisa menyimpannya ke dalam wadah, lalu masukkan ke lemari es

Baca juga: 10 Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dan Cepat, Ampuh!

5. Stroberi

Jenis kulitmu berminyak dan mudah berjerawat? Kalau iya, stroberi bisa jadi bahan eksfoliasi alami yang tepat buat kamu.

Pasalnya, stroberi memiliki sifat antiinflamasi dan mengandung vitamin C tinggi yang bisa membantu mengatasi peradangan kulit akibat jerawat.

Nah, bagaimana cara eksfoliasi wajah alami menggunakan stroberi? Mudah saja, pertama-tama, siapkan stroberi, gula, dan minyak kelapa.

Kemudian, hancurkan stroberi menggunakan garpu, lalu campur dengan gula dan minyak kelapa.

Setelah itu, aplikasikan ke wajah dengan cara digosok perlahan selama 30-60 detik. Jika sudah, bilas wajah hingga bersih.

6. Campuran Madu dan Oatmeal

Madu merupakan salah satu bahan eksfoliasi wajah alami yang bagus karena bisa menyeimbangkan bakteri di kulit.

Tak hanya itu saja, madu juga bisa membantu melembapkan kulit dan mengatasi jerawat, lho.

Kombinasi madu dan oatmeal juga membentuk eksfoliasi lembut yang dapat membersihkan dan menyegarkan kulit kamu tanpa membuatnya kering atau teriritasi.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, kamu bisa mencampur madu dengan oatmeal, lalu aplikasikan ke wajah sebagai masker selama beberapa menit sebelum dibilas dengan air hangat.

7. Timun dan Teh Hijau

Kombinasi bahan eksfoliasi wajah alami yang aman selanjutnya, yaitu timun dan teh hijau.

Parut timun yang sudah dikupas dan seduh teh hijau menggunakan air panas. Setelah itu, campur parutan timun dengan daun dan air teh hijau.

Kemudian, aplikasikan ke kulit wajah secara merata dengan cara digosok memutar selama beberapa menit. Setelah itu, bilas wajah hingga bersih.

8. Yoghurt dan Gula

Yoghurt dan gula pasir juga bisa menjadi eksfoliator wajah secara alami, lho. Kedua bahan ini dipercaya dapat membantu mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit jadi lebih halus.

Adapun cara membuat scrub dari yoghurt dan gula sangatlah mudah, kamu hanya perlu mencampur kedua bahan tersebut dengan perbandingan 2:1.

Jika scrub sudah jadi, aplikasikan ke wajah sambil digosok perlahan dan diamkan selama 5-10 menit. Setelah itu, bilas wajah hingga bersih.

Tips Eksfoliasi Wajah Alami

Pada dasarnya, cara eksfoliasi wajah alami tidaklah sulit, kamu hanya perlu mengaplikasikan scrub dari bahan-bahan alami dengan cara digosok perlahan. Kemudian, bilas scrub hingga bersih.

Meski begitu, kamu juga perlu menerapkan tips eksfoliasi wajah alami, agar hasilnya semakin maksimal. Adapun beberapa tipsnya adalah sebagai berikut:

  • Pastikan kulit tidak alergi dengan bahan-bahan alami yang digunakan. Caranya, coba aplikasikan ke punggung tangan terlebih dahulu dan lihat reaksinya. Jika kulit terlihat kemerahan dan terasa gatal atau cekit-cekit, berarti kamu tidak cocok menggunakan bahan alami tersebut.
  • Hindari eksfoliasi wajah berlebihan. Jika memiliki jenis kulit berminyak, kamu bisa melakukan eksfoliasi maksimal 3 kali dalam seminggu. Namun, jika kamu tipe kulitmu kering, lakukan eksfoliasi maksimal 2 kali dalam seminggu.
  • Lakukan eksfoliasi dengan lembut agar tidak memicu iritasi kulit.

Itu dia beberapa bahan eksfoliasi wajah alami beserta tips-tips yang bisa kamu terapkan agar hasilnya maksimal.

Eksfoliasi merupakan salah satu perawatan penting agar kulit tampak lebih bersih dan cerah.

Oiya, selain menjaga kesehatan kulit dengan melakukan perawatan, jangan lupa juga untuk memperhatikan kondisi kesehatan tubuhmu, ya.

Pastikan daya tahan tubuhmu tetap terjaga dengan minum Amunizer. Amunizer merupakan minuman kesehatan yang memiliki kandungan lengkap, seperti vitamin C 1000 mg, Elderberry 1000 mg, dan zinc 75 mg.

Beberapa kandungan tersebut, bisa membantu kamu dalam menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Yuk, jaga daya tahan tubuhmu dengan minum Amunizer mulai sekarang! Healthy product for healthy family!

Baca juga: 10+ Tanaman yang Mengandung Antioksidan Tinggi, Yuk Catat!

Related article