Cara Menghilangkan Noda Tinta di Baju yang Membandel
Reviewed by: dr. Shabrina Ghassani Roza
Reviewed by: dr. Shabrina Ghassani Roza
Noda tinta pada baju sangatlah mengganggu penampilan. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui cara menghilangkan noda tinta di baju untuk mengatasinya. Sama seperti noda bekas deodoran di baju, noda tinta juga memerlukan cara khusus untuk menghilangkannya. Penasaran seperti apa caranya? Simak artikel ini sampai tuntas.
Jika tidak mengetahui cara yang tepat, maka menghilangkan noda tinta di pakaian merupakan perkara yang sulit. Cukup dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah, Anda sudah bisa membersihkan noda tinta di baju. Berikut merupakan cara-cara menghilangkan noda tinta di baju yang perlu Anda ketahui:
Salah satu bahan dapur ini bisa Anda pakai untuk bersihkan noda tinta di baju. Cara menghilangkan noda tinta di baju menggunakan garam adalah dengan menaburkannya ke atas bagian baju yang terkena tinta. Setelah itu biarkan beberapa waktu, lalu bilas dan cuci seperti biasanya.
Garam memiliki sifat penyerap yang bagus sehingga akan dengan mudah menyerap tinta yang mengenai baju. Waktu paling efektif menggunakan cara ini adalah ketika tinta yang mengenai baju Anda belum mengering.
Cara menghilangkan noda tinta di baju selanjutnya adalah dengan menggunakan baking soda. Sama seperti garam, baking soda memiliki sifat penyerap yang bagus sehingga bisa dengan mudah menyerap tinta pada baju. Selain itu, baking soda juga merupakan pemutih alami pakaian.
Untuk melakukan cara ini, campurkan baking soda dengan air dan aduk hingga menjadi pasta. Setelah itu, oleskan pada bagian yang terkena tinta dan diamkan selama beberapa menit. Selanjutnya, gosok area tersebut menggunakan sikat lembut, kemudian bilas dan cuci seperti biasanya.
Anda bisa mengandalkan cuka dan sabun cuci piring sebagai cara menghilangkan noda tinta di baju. Kandungan asam pada cuka bisa dengan mudah menghilangkan noda tinta di baju. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, campurkan 1 sendok makan cuka dan setengah sendok teh sabun cuci piring, lalu gosok bagian yang terkena tinta dengan campuran tersebut.
Setelah menggosoknya, diamkan selama kurang lebih 10 menit kemudian bilas dan cuci seperti biasanya. Perlu diingat, sebelum melakukan cara ini, Anda perlu mengetesnya pada bagian kecil pakaian untuk mengetahui apakah campuran ini merusak bahan atau tidak. Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan cara mencucinya. Kesalahan saat mencuci akan bisa merusak baju Anda.
Bahan selanjutnya yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan noda tinta di baju adalah pasta gigi. Dengan sifat abrasifnya, pasta gigi dapat dengan mudah membersihkan noda tinta yang ada di pakaian Anda. Cara menghilangkan noda tinta di baju menggunakan pasta gigi sangat sederhana, Anda cukup menyikat bagian baju yang terkena tinta dengan pasta gigi. Kemudian bilas dan cuci baju tersebut seperti biasa.
Baca juga: 6 Cara Membersihkan Rumah Agar Bebas dari Bakteri Seharian
Cara menghilangkan noda tinta di baju berikutnya adalah dengan menggunakan tepung maizena. Anda cukup mencampurkan tepung maizena dengan susu, lalu aduk secara merata. Campuran dari tepung maizena dan susu ini akan menjadi pasta, gunakan pasta tersebut untuk membersihkan noda tinta yang menempel di baju.
Oleskan pasta tersebut pada bagian baju yang terkena tinta lalu diamkan selama beberapa saat. Setelah itu, bilas sampai bekas pastanya tak tersisa dan dilanjutkan dengan mencuci baju tersebut seperti biasa.
Penghapus kuteks atau sering disebut sebagai aseton bisa Anda gunakan untuk menghilangkan noda tinta di pakaian. Untuk bisa melakukan cara menghilangkan tinta di baju ini, Anda cukup meneteskan cairan penghapus kuteks pada bagian baju yang terkena tinta. Setelah itu, gunakan kapas atau tisu kering untuk menyerapnya kembali.
Langkah selanjutnya, rendam baju Anda dalam larutan garam kurang lebih selama 15 menit. Setelah selesai, bilas dengan air kemudian cuci baju tersebut seperti biasanya.
Alkohol juga bisa Anda pakai untuk menghilangkan noda tinta pada pakaian. Alkohol bisa memecah noda tinta yang menempel pada baju sehingga lebih mudah untuk dibersihkan. Untuk bisa melakukan cara ini, teteskan alkohol pada bagian baju yang terkena tinta lalu diamkan selama beberapa waktu.
Setelah itu, Anda bisa menggosok area yang terkena tinta menggunakan sikat. Lalu, bilas dan cuci baju tersebut seperti biasa. Alkohol yang digunakan pada cara ini bisa didapat dari mana saja. Anda bisa memakai hand sanitizer atau hairspray karena kedua bahan tersebut memiliki kandungan alkohol yang lumayan tinggi.
Itulah beberapa cara menghilangkan noda tinta di baju yang perlu Anda ketahui. Selain mencucinya hingga bersih, menjaga pakaian agar tetap wangi dan rapi juga penting. Anda bisa mempertimbangkan untuk memakai Kispray yang merupakan produk 3 in 1 (pelicin, pewangi, pelembut) dari Enesis Group untuk merawat pakaian Anda.
Kispray akan memudahkan pekerjaan menyetrika dan membuat pakaian Anda wangi tahan lama. Selain itu, Kispray juga bisa melindungi pakaian Anda dari kuman dan jamur. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, gunakan Kispray untuk menjaga pakaian Anda tetap wangi serta bebas dari kuman dan jamur. Healthy product for healthy family.
Baca juga: Mengenal Bahan Rayon, Karakteristik, Jenis, & Cara Merawatnya