cara mengatasi kulit tangan mengelupas karena detergen
Mei 7, 2024 Artikel

5 Cara Mengatasi Kulit Tangan Mengelupas Karena Detergen

Reviewed by: dr. Sagita Nindra, MD, dr. Shabrina Ghassani Roza

Kulit tangan yang mengelupas  karena detergen bukan hanya mengganggu penampilan, tetapi juga menimbulkan rasa perih, gatal, dan tidak nyaman. Jika tidak segera diatasi, iritasi kulit ini dapat semakin parah hingga menyebabkan infeksi. Oleh sebab itu, Anda perlu mengetahui cara mengatasi kulit tangan mengelupas karena detergen agar kondisi tersebut tidak semakin parah. 

Artikel ini akan memberikan informasi mengenai cara mengatasi kulit tangan mengelupas karena detergen dengan yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Karena itu, mari simak penjelasan lengkapnya berikut ini.  

Penyebab Kulit Mengelupas Karena Detergen 

Kulit tangan dapat mengelupas karena penggunaan detergen yang berlebihan atau mengandung bahan kimia keras. Hal ini bisa menyebabkan iritasi atau reaksi alergi pada kulit tangan, terutama pada orang yang memiliki kulit sensitif. Kondisi seperti ini disebut dengan dermatitis kontak iritan. Beberapa faktor yang dapat menyebabkan kulit tangan mengelupas akibat detergen meliputi:

1. Bahan Kimia Keras

Banyak produk rumah tangga, seperti detergen, pembersih lantai, dan sabun cuci tangan mengandung bahan kimia yang agresif dan dapat merusak lapisan pelindung kulit. Bahan aktif tertentu dalam sabun dan detergen juga bisa memicu alergi pada kulit tangan, sehingga menyebabkan kulit mengelupas dan memerah.

2. Penggunaan Berlebihan 

Penggunaan detergen secara berlebihan dapat menyebabkan iritasi pada kulit tangan. Karena itu, pastikan Anda untuk selalu mengikuti petunjuk penggunaan yang ada pada kemasan detergen. Hal ini dimaksudkan agar Anda tidak menggunakannya secara berlebihan sehingga mengakibatkan iritasi.

3. Kulit Sensitif

Orang dengan kulit sensitif lebih rentan mengalami masalah kulit tangan, seperti mengelupas karena detergen. Karena itu, hindari produk-produk yang cenderung membuat kulit tangan kering. Selain itu, gunakan pelindung, seperti sarung tangan karet saat berurusan dengan bahan kimia rumah tangga.

Baca juga: Ini 10 Cara Merawat Baju Putih Agar Tidak Kusam & Menguning

4. Menderita Dermatitis Kontak

Dermatitis kontak adalah kondisi di mana terdapat ruam dan gatal pada kulit akibat terkena zat tertentu yang menimbulkan iritasi atau alergi.

Kondisi ini umumnya tidak menular ataupun berbahaya, namun tentu menimbulkan ketidaknyamanan bagi penderitanya. Dermatitis kontak dibagi menjadi dua jenis, yaitu dermatitis kontak iritan dan dermatitis kontak alergi.

Dermatitis kontak iritan adalah kondisi di mana kulit terkena zat tertentu yang dapat menyebabkan kerusakan pada lapisan pelindung luar kulit.

Beberapa zat yang menimbulkan dermatitis kontak iritan meliputi sabun, detergen, sampo, cairan pemutih, tumbuhan, pupuk, bahan pengawet, asam, alkali, minyak mesin, parfum, dan pestisida.

Sedangkan dermatitis kontak alergi adalah kondisi di mana kulit terkena suatu zat alergen yang menimbulkan reaksi berlebihan pada tubuh. Reaksi ini menyebabkan area kulit yang terkena menjadi gatal dan meradang.

Adapun zat alergen yang sering memunculkan reaksi alergi pada kulit antara lain, serbuk sari, tanaman, bahan logam perhiasan, obat-obatan topikal, karet, dan bahan untuk pewarna rambut serta cat kuku. 

Dermatitis kontak bisa disebabkan oleh pekerjaan yang berkaitan dengan berbagai zat pemicu iritasi atau alergi, riwayat alergi zat tertentu, dan paparan sinar matahari terlalu lama ketika Anda sedang menjalani pengobatan yang membuat kulit sensitif.

Sementara itu, gejala penyakit ini meliputi ruam atau bintik kemerahan, kulit kering, gatal, dan muncul bruntusan yang berisi air. Biasanya, dokter akan merekomendasikan obat tangan mengelupas karena detergen yang mengakibatkan dermatitis kontak, seperti krim, tablet kortikosteroid dan tablet antihistamin. 

Cara Mengatasi Kulit Mengelupas Karena Detergen

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa kulit tangan mengelupas karena detergen merupakan reaksi iritasi atau alergi dari kandungan bahan kimia. Kondisi ini tentu akan mengganggu Anda dalam beraktivitas. Untuk itu, berikut cara mengatasi kulit tangan mengelupas karena detergen:

1. Gunakan Sarung Tangan

Cara mengatasi kulit tangan mengelupas karena detergen yang pertama adalah menggunakan sarung tangan. Hal ini dikarenakan sarung tangan bertindak sebagai pelindung tangan dari kontak langsung dengan detergen. 

Perlu diingat, bahwa detergen mengandung bahan kimia yang dapat menyebabkan iritasi, alergi, dan bahkan kerusakan kulit jangka panjang. Dengan menggunakan sarung tangan, Anda dapat mencegah berbagai masalah kulit tersebut dan menjaga kesehatan tangan.

2. Gunakan Detergen yang Lembut

Cara mengatasi tangan mengeluarkan karena detergen selanjutnya adalah menggunakan detergen yang lembut. Anda perlu mencari detergen yang diformulasikan khusus untuk kulit sensitif atau dengan label “Beberapa Kulit Tertentu” pada kemasannya. 

Detergen ini umumnya bebas dari bahan kimia keras yang dapat menyebabkan iritasi dan mengelupas kulit tangan. Selain itu, hindari detergen dengan wangi yang kuat karena hal tersebut juga dapat memicu iritasi dan mengelupasnya kulit. 

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Keringat di Baju, Mudah dan Ampuh!

3. Jaga Kelembapan Kulit

Menjaga kelembapan kulit tangan tak kalah pentingnya dibandingkan melindunginya saat mencuci. Biasakan untuk menggunakan pelembab atau lotion setelah mencuci tangan atau ketika tangan terasa kering. Pelembap akan membantu mengembalikan dan mempertahankan kelembapan alami kulit, mencegah iritasi, dan menghindarkan tangan dari masalah kulit mengelupas. Dengan demikian, tangan Anda akan terasa lebih halus dan terawat.

4. Gunakan Perawatan Setelah Mencuci

Gunakan perawatan setelah mencuci adalah salah satu cara mengatasi kulit mengelupas karena detergen. Untuk merawat kulit tangan, pilihlah pelembap yang bebas alkohol dan pewangi kuat karena bahan-bahan tersebut dapat memperparah kondisi kulit kering.

Kemudian, oleskan pelembab tersebut secara merata pada seluruh permukaan tangan, termasuk jari-jari dan kuku. Lakukan kegiatan ini secara rutin minimal dua kali sehari.

Jika kondisi kulit tangan Anda sedang sangat kering dan mengelupas, Anda dapat menggunakan salep khusus yang mengandung bahan aktif, seperti aloe vera atau vitamin E. Bahan-bahan ini dapat membantu menenangkan dan melembapkan kulit serta membantu proses regenerasi sel kulit. 

Untuk itu, gunakan salep ini secukupnya pada area yang bermasalah dan pijat dengan lembut hingga meresap ke dalam kulit. Namun perlu diingat, bahwa penggunaan pelembap setelah mencuci haruslah sesuai dengan rekomendasi dan pengawasan dokter.

5. Konsultasikan ke Dokter Kulit

Terakhir, cara mengatasi kulit mengelupas karena detergen adalah berkonsultasi ke dokter. Hal ini perlu Anda lakukan jika langkah-langkah yang telah disebutkan sebelumnya tidak membantu mengatasi masalah kulit tangan terkelupas karena detergen. 

Dokter dermatologis akan membantu Anda untuk mengidentifikasi penyebab utama di balik masalah kulit tersebut dan memberikan penanganan yang lebih khusus sesuai dengan kondisi tangan.

Jangan ragu untuk bertanya kepada dokter mengenai segala hal yang ingin Anda ketahui terkait dengan masalah kulit. Dengan komunikasi yang terbuka dan pemahaman yang baik tentang kondisi Anda, dokter dapat memberikan perawatan yang tepat dan efektif untuk membantu mendapatkan kembali kesehatan kulit tangan.

Ingatlah, bahwa masalah kulit yang tidak diobati dapat semakin parah dan berakibat pada komplikasi yang lebih serius. Karena itu, konsultasi dengan dokter kulit adalah langkah terbaik untuk mendapatkan solusi yang tepat dan efektif agar masalah kulit tangan Anda.

Itulah ulasan mengenai cara mengatasi kulit mengelupas karena detergen. Kulit yang mengelupas ini biasanya terjadi akibat bahan kimia yang ada pada detergen. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan komposisi bahan yang terkandung di mana sekiranya tidak akan bereaksi sensitif pada kulit tangan. 

Setelah mencuci pakaian, Anda mungkin perlu menyetrikanya. Berkaitan dengan hal ini, Anda dapat menggunakan Kispray ketika menyetrika pakaian. Kispray merupakan produk pewangi pakaian yang dapat membuatnya lebih lembut, licin, dan terhindar dari bau apek. 

Selain itu, Kispray juga memiliki kandungan alkhyl dimethyl benzyl ammonium chloride yang membuat pakaian terhindar dari bakteri dan kuman. Dengan pakaian yang wangi, rapi, dan lembut, Anda tentu siap menyambut cerahnya hari. 

Jadi, jangan lupa selalu gunakan Kispray saat menyetrika pakaian ya! Healthy product for healthy family!

Baca juga: Cara Menghilangkan Bakteri dan Kuman pada Pakaian

Related article