Amunizer – Pernahkah kamu memikirkan betapa pentingnya mengonsumsi buah-buahan seperti stroberi dan mangga setiap hari? Itu adalah buah antioksidan tinggi yang tidak boleh kamu lewatkan dalam kehidupan sehari-hari.
Kamu mungkin belum menyadari betapa pentingnya antioksidan bagi tubuh kita. Nah, buah-buahan ternyata memiliki kandungan antioksidan yang membuat tubuh berfungsi lebih baik secara keseluruhan.
Yuk, ketahui lebih banyak tentang jenis buah kaya antioksidan yang bisa kamu tambahkan ke dalam pola makan sehari-harimu. Ayo, simak daftarnya dalam pembahasan berikut!
Terdapat berbagai buah tinggi antioksidan bermanfaat yang dapat kamu konsumsi setiap hari. Buah-buah ini tidak hanya lezat, namun juga sangat bermanfaat bagi tubuh kamu. Berikut jenis-jenisnya:
Sebagai buah antioksidan tinggi, blueberry dapat menetralkan radikal bebas berbahaya, mengurangi peradangan, dan menunda penurunan fungsi otak yang terjadi seiring bertambahnya usia.
Selain itu, antioksidan antosianin yang dimiliki blueberry dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung serta menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah.
Antioksidan antosianin yang memberikan warna merah pada stroberi dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan meningkatkan kadar kolesterol baik.
Oleh karenanya, dianjurkan untuk mengonsumsi buah stroberi berwarna merah cerah agar mendapatkan lebih banyak manfaat dari antioksidan jenis ini.
Elderberry adalah jenis buah antioksidan tinggi yang bermanfaat dalam mencegah peradangan dan stres oksidatif penyebab diabetes.
Selain itu, elderberry dapat menjaga imunitas tubuh karena kandungan polifenol di dalamnya berfungsi meningkatkan jumlah sel darah putih untuk melawan patogen dari luar tubuh saat diperlukan.
Salah satu cara mudah untuk mendapatkan khasiat elderberry adalah dengan minum suplemen kesehatan Amunizer.
Amunizer memiliki kandungan elderberry sebanyak 100 mg sehingga dapat dijadikan sumber antioksidan tinggi.
Selain itu, Amunizer juga diperkaya dengan vitamin C, zinc, serta berbagai herbal alami yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh sekaligus melawan bakteri dan virus.
Amunizer juga sangat praktis karena tersedia dalam kemasan sachet maupun botol sehingga cocok diminum sebagai sumber antioksidan meskipun kamu memiliki aktivitas padat.
So, bawa selalu Amunizer agar kamu bisa memperoleh manfaat antioksidan di mana saja dan kapan saja!
Baca juga: Kandungan dan Manfaat Amunizer yang Menyehatkan bagi Tubuh
Jambu biji merupakan buah antioksidan tinggi yang sangat bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan, memperlambat penuaan, dan mencegah keriput.
Kandungan antioksidan dalam jambu biji juga dapat mencegah perkembangan dan pertumbuhan sel kanker.
Ceri memiliki kandungan antioksidan dan antiinflamasi yang dapat melawan stres oksidatif sehingga bisa mencegah penyakit kronis serta penuaan dini.
Ceri juga sangat tinggi polifenol yang dapat mendukung antioksidan untuk membantu mengurangi risiko penyakit seperti jantung, diabetes, dan kanker.
Varietas anggur ungu dan merah rupanya adalah jenis buah antioksidan tinggi yang bermanfaat bagi tubuh.
Antioksidan antosianin dan proantosianin di dalamnya dapat membantu melindungi tubuh dari penyakit jantung sekaligus menurunkan risiko kanker.
Mangga memiliki beta karoten yaitu jenis antioksidan yang memberikan warna kuning-oranye pada buahnya.
Namun, manfaat beta karoten bukan hanya itu saja, melainkan dapat berfungsi melawan radikal bebas yang menyebabkan kanker.
Buah antioksidan tinggi selanjutnya adalah delima. Delima diketahui memiliki antioksidan yang kuat karena kaya akan flavonoid, antosianin, dan ellagitanin.
Manfaatnya pun juga sangat penting karena dapat mempercepat penyembuhan luka, mencegah komplikasi penyakit jantung, dan baik untuk kesehatan usus besar.
Baca juga: Inilah 7 Jenis Buah yang Kaya akan Serat, Kamu Wajib Tahu!
Melon mengandung lutein dan zeaksantin yaitu dua antioksidan penting yang jika dipadukan dengan vitamin A dari buahnya dapat melindungi kesehatan mata.
Di samping itu, melon juga dapat membantu memperlambat perkembangan degenerasi makula pada mata atau gangguan mata terkait usia.
Memiliki fungsi seperti melon, semangka mengandung antioksidan likopen yang berperan penting dalam memperlambat gangguan mata terkait usia.
Likopen dalam buah tinggi antioksidan ini juga bermanfaat untuk menurunkan risiko penyakit seperti jantung dan kanker.
Pepaya mengandung antioksidan likopen yang dapat menjaga kesehatan jantung dan meningkatkan efek perlindungan lemak baik pada tubuh.
Pepaya juga memiliki antioksidan karotenoid yang berfungsi untuk menurunkan risiko penyakit alzheimer akibat berlebihnya radikal bebas pada otak.
Buah ara dapat kamu jadikan sebagai pilihan sumber antioksidan yang penting bagi kesehatan tubuh.
Jika dikeringkan, buah ara akan memiliki antioksidan polifenol yang semakin tinggi untuk melawan radikal bebas.
Selain buah ara, plum yang dikeringkan juga memiliki antioksidan bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Hal ini diketahui karena antioksidannya dapat memberikan efek positif terhadap kolesterol dengan cara menurunkan kadarnya.
Jeruk diketahui memiliki sifat antioksidan dari flavonoid, karotenoid, dan vitamin C yang dimilikinya.
Berkat kandungan tersebut, buah antioksidan tinggi ini dapat memperbaiki fungsi pembuluh darah dan melindungi sel tubuh.
Itu tadi daftar buah antioksidan tinggi yang penting untuk kamu ketahui. Jadi, buah apa yang ingin kamu konsumsi?
Tentunya, kamu dapat memilih dan mengganti menu buah kaya antioksidan setiap hari agar tidak bosan serta tetap sehat.
Jadi, jangan sampai lupa makan buah-buahan di atas, ya!