Merendam pakaian adalah salah satu cara yang dilakukan untuk menghilangkan noda membandel. Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, berapa lama merendam pakaian yang ideal?
Pasalnya, terlalu lama merendam cucian akan membuat pakaian menjadi rusak, sehingga diperlukan waktu yang cukup untuk melakukannya.
Oleh karena itu, langsung saja simak sampai habis artikel mengenai berapa lama merendam pakaian yang ideal di bawah ini!
Merendam pakaian sebelum mencucinya berguna untuk menghilangkan noda yang sulit dihilangkan, mulai dari darah, minyak, hingga bekas makanan.
Dengan direndamnya pakaian sebelum dicuci, maka kotoran yang menempel pada serat kain pun akan melunak.
Selain itu, merendam pakaian sebelum mencuci juga dapat mengurangi bau atau aroma tidak sedap.
Namun, meski memiliki banyak manfaat, kamu juga perlu memperhatikan berapa lama merendam pakaian yang ideal, ya.
Nah, bagian ini akan menjawab pertanyaan mengenai berapa lama merendam pakaian yang ideal.
Pada dasarnya, merendam pakaian dapat dilakukan selama 10-15 menit saja dan maksimal 30 menit sebelum dicuci.
Jadi, usahakan merendam cucian tidak lebih dari 30 menit untuk menghindari pakaian menjadi lembap.
Selain memperhatikan berapa lama merendam pakaian, perhatikan juga jenis kainnya. Sebab, beberapa jenis kain tidak boleh direndam sama sekali. Bahkan, ada pula jenis kain yang tidak boleh direndam dengan air panas.
Adapun salah satu jenis bahan yang tidak boleh direndam yaitu kain tenun. Sementara itu, jenis bahan yang hanya boleh direndam dengan air dingin di antaranya adalah kain sutra, wol, dan jeans.
Nah, sekarang kamu telah mengetahui berapa lama merendam pakaian yang ideal. Oleh karena itu, jangan merendam pakaian terlalu lama dari waktu yang telah direkomendasikan.
Sebab, merendam pakaian yang terlalu lama dapat menyebabkan beberapa keadaan berikut:
Yup, merendam pakaian yang terlalu lama akan membuatnya menjadi lembap. Nah, kondisi pakaian yang lembap inilah menjadi tempat ideal bagi jamur dan bakteri untuk tumbuh.
Jamur serta bakteri yang menyebar ke serat-serat kain ini kemudian membuat pakaian menjadi bau apak dan biasanya akan sulit dihilangkan.
Baca juga: Cara Mencuci Baju agar Tetap Wangi dan Tidak Apek
Terlalu lama merendam cucian juga dapat menyebabkan pakaian menjadi melar. Hal ini karena pakaian akan menyerap air saat direndam.
Akibatnya, serat-serat pakaian menjadi renggang dan berubah bentuk. Alhasil, pakaian pun menjadi melar.
Beberapa jenis pakaian memiliki pewarna yang mudah luntur. Oleh karena itu, jika direndam terlalu lama, pakaian pun akan berubah warna.
Tak hanya membuat kain menjadi rusak, salah satu akibat merendam pakaian terlalu lama adalah adanya potensi penyebaran penyakit.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, merendam cucian terlalu lama membuat banyak bakteri dan jamur melekat pada pakaian.
Alhasil, bakteri dan jamur tersebut bisa memicu masalah kesehatan, seperti gatal-gatal, eksim, bahkan asma.
Tentu kamu menginginkan agar pakaian yang dicuci menjadi bersih dan wangi. Bahkan, ada anggapan bahwa merendam pakaian terlalu lama dapat membuat noda makin hilang.
Daripada merendamnya terlalu lama, yuk simak tips mencuci pakaian agar bersih dan wangi di bawah ini!
Saat ingin mencuci pakaian, hindari mencampurkan semua cucianmu. Sebaiknya, pisahkan pakaian-pakaian tersebut berdasarkan warna.
Misalnya, pisahkan menjadi kelompok pakaian berwarna putih, gelap, dan cerah. Kemudian, pakaian berwarna campur, seperti batik, juga dapat digabungkan menjadi satu.
Memisahkan cucian berdasarkan warna ini dapat meminimalisasi risiko warna pakaian menjadi luntur.
Baca juga: Tips Ampuh Membasmi Kuman dan Bakteri yang Menempel pada Pakaian
Setelah pakaian dicuci, segeralah jemur di tempat yang teduh dan terkena sinar matahari langsung.
Sebab, jika pakaian basah terlalu lama dibiarkan, bakteri dan jamur akan berkembang biak. Akibatnya, pakaian pun menjadi berbau tak sedap dan memicu serangan penyakit.
Agar mengeluarkan aroma wangi, semprotkan juga pengharum dan pelicin pakaian setelah selesai dijemur.
Berkenaan dengan ini, kamu bisa menggunakan Kispray. Kispray adalah produk pelicin, pewangi, dan pelembut pakaian.
Dengan menggunakan Kispray, pakaian akan memiliki keharuman yang tahan lama, cepat licin saat disetrika, serta membuat bahan kain menjadi lembut.
Tak hanya itu, Kispray mengandung bahan aktif anti kuman, yaitu Alkyl Dimethyl Benzyl Ammonium Chloride, untuk menghilangkan bakteri dan bau apek pada pakaian.
Apalagi, Kispray tersedia dalam kemasan sachet, sehingga selain praktis, tentunya juga akan membuatmu menjadi lebih hemat!
Itulah dia ulasan lengkap mengenai berapa lama merendam pakaian yang ideal, hingga akibat jika berlebihan melakukannya.
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa merendam pakaian idealnya berkisar antara 10-15 menit dan maksimal 30 menit sebelum mulai mencuci.
Merendam cucian dengan waktu yang cukup dilakukan agar pakaian tidak rusak dan berbau apek.
Nah, tips lain agar cucian berbau wangi adalah dengan memberikan Kispray, produk pewangi dan pelembut pakaian.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu yang masih suka kebingungan mengenai berapa lama merendam pakaian, ya! Ingat, healthy product for healthy family!