
Memberikan hadiah perpisahan teman kantor adalah cara sederhana namun berarti untuk mengucapkan terima kasih dan menunjukkan apresiasi atas kebersamaannya selama ini.
Terlebih jika rekan kerja tersebut tipe orang yang disenangi, cukup dekat, dan telah menjadi bagian penting dalam perjalanan kariermu, tentu kamu ingin memberikan sesuatu yang spesial dan berkesan.
Hadiah farewell bukan hanya bentuk kenang-kenangan untuk teman kerja, tapi juga simbol hubungan baik yang ingin terus dijaga meskipun tak lagi bekerja di tempat yang sama.
Jika kamu sedang mencari inspirasi kado perpisahan teman kantor yang unik dan berkesan, simak rekomendasi lengkapnya dalam artikel ini!
Agar lebih berkesan, hadiah perpisahan teman kantor sebaiknya memiliki nilai personal, selaras dengan kepribadian penerima, dan tentunya bermanfaat dalam kehidupannya. Berikut ini adalah beberapa ide hadiah yang antimainstream dan bisa kamu pertimbangkan:
Buku adalah pilihan klasik yang tak pernah salah, terutama untuk mereka yang gemar membaca atau membutuhkan dorongan motivasi di babak baru kehidupannya. Kamu bisa memilih buku motivasi, self-improvement, resep masakan, hingga novel populer sesuai minatnya.
Selain sebagai bahan bacaan, buku juga bisa menjadi kenang-kenangan yang memicu semangat, menginspirasi, atau sekadar menemani waktu luang. Tambahkan tulisan tangan atau pesan personal di halaman awal buku untuk membuatnya lebih bermakna, ya.
Kain batik adalah hadiah perpisahan teman kantor yang unik dan sarat budaya. Dengan motif yang beragam, kamu bisa memilih desain yang sesuai dengan karakter penerima, misalnya apakah yang klasik, modern, atau kontemporer.
Batik tidak hanya indah secara visual, tapi juga serbaguna, sebab bisa dijahit menjadi pakaian, dijadikan aksesori, atau bahkan dekorasi rumah.
Baca juga: 12 Soft Skill yang Dibutuhkan dalam Dunia Kerja, Wajib Tahu!
Sepatu bisa juga bisa menjadi pilihan hadiah perpisahan teman kantor yang berkesan. Kamu bisa memilih jenis yang sesuai, seperti sneakers, pantofel, boots, flat shoes, hingga slip on, lengkap dengan desain, warna, dan model yang kekinian.
Pastikan ukurannya pas di kaki penerima agar nyaman dipakai, ya. Sepasang sepatu yang nyaman bisa menjadi pengingat momen kebersamaan di kantor setiap kali ia melangkah ke tempat baru.
Barang elektronik seperti smartwatch, earphone, power bank, atau gadget mini lainnya juga bisa menjadi hadiah perpisahan teman kantor yang praktis dan berguna, lho.
Kamu bisa memilihnya sesuai kebutuhan dan gaya hidup penerima, ya. Misalnya, berikan smartwatch jika mereka aktif berolahraga, atau noise-cancelling earphone untuk yang sering bekerja di tempat ramai.
Aromaterapi bisa jadi hadiah perpisahan teman kantor yang berkesan dan bermanfaat. Kamu bisa memilih lilin aromaterapi atau reed diffuser dengan aroma, seperti vanilla, eucalyptus, atau lavender, lalu sesuaikan dengan karakter si penerima.
Selain memberikan efek relaksasi, aromaterapi juga dapat membantu memperbaiki mood, mengurangi stres, dan meningkatkan kualitas tidur.
Bingkai foto yang berisi momen kebersamaan bisa menjadi hadiah perpisahan teman kantor yang sederhana namun penuh makna. Untuk mengisi bingkai, kamu bisa memilih foto terbaik dari acara kantor, perjalanan bersama, atau momen lucu yang pernah dibagikan.
Agar semakin lengkap, tambahkan juga kutipan inspiratif atau ucapan perpisahan pada bingkai untuk memberi sentuhan emosional.
Kado dengan desain personal, seperti mug, bantal, atau barang lain yang diberi nama, inisial, atau pesan khusus juga bisa menjadi hadiah perpisahan teman kantor yang unik dan antimainstream. Sentuhan personal ini akan memberi kesan istimewa dan nilai sentimental yang tinggi.
Paket wisata atau voucher menginap di hotel bisa kamu pilih sebagai hadiah perpisahan teman kantor yang masih jarang terpikirkan. Hadiah ini memberi kesempatan bagi penerima untuk beristirahat dan menikmati waktu luang sebelum memulai perjalanan karier yang baru.
Tidak perlu destinasi yang jauh, kok. Bahkan, voucher staycation di hotel dalam kota pun bisa menjadi momen menyenangkan untuk melepas penat dan mengisi energi.
Baca juga: 10 Tips Membuat CV yang Menjual dan Efektif Dilirik oleh HR
Tas laptop dengan desain kekinian bisa menjadi hadiah perpisahan teman kantor yang fungsional dan pasti terpakai, sebab teman kantormu bisa menggunakannya sehari-hari di lingkungan barunya.
Pilihlah tas yang memiliki desain stylish, bahan yang kuat, dan kompartemen yang cukup untuk menyimpan perlengkapan kerja, ya. Agar semakin terasa personal, kamu juga bisa memberi tas dari merek kesukaannya.
Body mist merupakan pilihan kado perpisahan untuk rekan kerja wanita yang simpel tapi berkesan. Pilihan wanginya yang ringan dan menyegarkan bisa mengingatkan pada kenangan selama bekerja bersama.
Pilihlah aroma yang lembut dan sesuai dengan karakter penerima hadiah agar terasa lebih personal dan berkesan.
Board game bisa menjadi hadiah perpisahan teman kantor yang seru dan memorable. Selain menyenangkan, board game dapat menjadi kenangan momen kebersamaan selama di kantor. Jangan lupa untuk memilih permainan yang sesuai dengan kesukaan atau kepribadian penerima, ya.
Voucher gift, seperti untuk perawatan spa, pijat, facial, atau lainnya bisa juga menjadi kado perpisahan untuk rekan kerja wanita. Hadiah ini bisa membantu mereka melepas stres dan mempersiapkan diri sebelum memulai pekerjaan di tempat baru.
Nah, itu dia beberapa contoh hadiah perpisahan teman kantor yang bisa kamu berikan sebagai bentuk apresiasi dan kenang-kenangan. Kado farewell yang berkesan bukan hanya sekadar barang, tapi juga simbol perhatian dan rasa terima kasih.
Di tengah kondisi dunia kerja yang terus berubah, tidak sedikit orang yang mulai mempertimbangkan pindah ke tempat kerja yang lebih sehat dan suportif.
Kalau kamu sedang dalam proses pencarian karier baru, sebaiknya pilih perusahaan yang bisa mendukung pertumbuhan pribadi dan profesionalmu, ya.
Salah satu pilihan yang layak dipertimbangkan adalah Enesis Group. Dengan bergabung bersama Enesis Group, kamu bisa merasakan suasana kerja yang menyenangkan, mulai dari bos asik, rekan kerja anti-toxic, dan bisa berperan langsung dalam project-project yang menantang sekaligus membuatmu terus berkembang.
Kariermu pun lebih terjamin dengan lingkungan yang mendorong produktivitas. Yuk, mulai Lebih Happy dan Lebih Healthy berkarier di Enesis!
Baca juga: 10 Pertanyaan Interview Kerja & Cara Menjawabnya!



