Siapa yang tak kenal Gunung Merapi? Gunung yang terletak di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah ini tidak hanya indah, tapi juga memiliki berbagai destinasi menarik tersebar di sekitarnya.
Wisata Gunung Merapi menawarkan beragam pengalaman seru, mulai dari kawasan alam yang menenangkan, petualangan ekstrem, hingga spot foto Instagramable.
Semuanya bisa kamu temukan di kawasan ini dan siap membuat liburanmu makin berkesan.
Buat kamu yang sedang merencanakan liburan seru ke Jogja, kawasan Merapi bisa jadi pilihan yang sayang untuk dilewatkan.
Di artikel ini, kamu akan menemukan beberapa rekomendasi wisata di sekitar Gunung Merapi yang wajib dikunjungi. Yuk, simak sampai habis dan tentukan destinasi favoritmu!
Gunung Merapi tidak hanya terkenal dengan aktivitas vulkaniknya, tetapi juga menyimpan berbagai destinasi wisata menarik di sekitarnya. Dari keindahan alam hingga perjalanan yang menantang.
Berikut adalah beberapa rekomendasi wisata di sekitar Gunung Merapi yang wajib kamu kunjungi:
Terletak di Kalitengah Lor, Cangkringan, Sleman, objek wisata Gunung Merapi Bukit Klangon menawarkan panorama alam hijau yang menyejukkan dan cocok untuk healing.
Selain bersantai, kamu bisa camping, berburu foto Instagramable, hingga bersepeda menyusuri trek downhill sepanjang 20 km yang menantang dan memacu adrenalin.
Tempat ini buka setiap hari pukul 06.00–17.00 WIB untuk wisata umum dan 24 jam untuk camping. Harga tiket masuk mulai dari Rp15.000 per orang, sedangkan untuk camping, kamu perlu mengeluarkan biaya tambahan mulai dari Rp15.000.
Jika kamu ingin merasakan sensasi keliling dunia, The World Landmark Merapi Park bisa jadi pilihan. Taman rekreasi ini menyajikan miniatur landmark ikonik dunia, seperti Menara Pisa, Kincir Angin Belanda, Big Ben, Eiffel, hingga Monas.
Selain spot foto, pengunjung juga bisa menikmati wahana seru, seperti waterpark dan Cowboy Town, dengan menjelajahi area sambil menunggang kuda. Lokasinya berada di Jl. Kaliurang KM 22,5, Sleman dan buka setiap hari pukul 09.00–17.00 WIB. Tiket masuk dibanderol mulai dari Rp20.000 di hari biasa dan Rp22.000 saat akhir pekan.
Baca juga: 8 Wisata Alam Magelang Memukau: Jam Buka dan Harga Tiket
The Lost World Castle menyajikan suasana klasik ala negeri dongeng dengan bangunan menyerupai istana batu. Wisata ini dibangun untuk mengenang letusan Gunung Merapi yang menghilangkan beberapa desa di sekitarnya.
Terletak di Jl. Petung Merapi, Cangkringan, Sleman, tempat ini menawarkan paduan panorama alam indah dan instalasi bangunan klasik yang unik dan cocok untuk berfoto. Tempat wisata ini buka setiap hari pukul 07.00–18.00 WIB dengan tiket masuk mulai dari Rp30.000 per orang.
Desa Wisata Pulesari di Sleman menawarkan berbagai aktivitas seru, mulai dari outbound, seperti jembatan goyang, tangga air, hingga jaring laba-laba. Selain itu, kamu juga bisa menikmati wisata budaya, seperti tarian tradisional, kerajinan tangan, dan kuliner khas.
Terdapat pula delapan goa yang bisa dijelajahi bagi kamu yang tertarik dengan sejarah. Desa ini berlokasi di Dusun Pulesari, Turi, dan buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 18.00 WIB, serta buka 24 jam saat akhir pekan.
Nawang Jagad adalah salah satu kawasan wisata Gunung Merapi yang terletak di kawasan Kaliurang, Sleman. Destinasi wisata alam ini menawarkan suasana sejuk dan panorama hijau perbukitan yang indah.
Tempat ini cocok untuk piknik atau camping bersama keluarga dan teman dengan latar pemandangan Gunung Merapi dan Sungai Boyong.
Nawang Jagad buka setiap hari kecuali Senin dengan tiket masuk Rp15.000 per orang. Fasilitas yang tersedia antara lain hammock, bean bag, serta area piknik dan kemah yang nyaman untuk bersantai di alam terbuka.
Museum Ullen Sentalu merupakan objek wisata Gunung Merapi yang menggabungkan arsitektur Mataram dan Eropa bergaya gothic serta menyimpan koleksi sejarah kerajaan Mataram.
Tersedia dua pilihan tur, yaitu Adiluhung Mataram dan Vorstenlanden, dengan harga tiket masing-masing Rp50.000 dan Rp100.000. Keduanya menawarkan objek dan topik yang berbeda.
Berlokasi di Jl. Boyong KM 25, museum ini buka setiap Selasa–Minggu pukul 08.30-16.00 WIB dan menyuguhkan hawa sejuk khas kaki Gunung Merapi yang membuat pengalaman wisata semakin menyenangkan.
Baca juga: Asri & Sejuk, Ini 14 Air Terjun di Malang yang Wajib Kamu Kunjungi
Merapi Lava Tour adalah pilihan seru bagi yang ingin merasakan pengalaman wisata Gunung Merapi naik jeep. Bersama pemandu, pengunjung akan diajak menyusuri jalur ekstrem menuju titik-titik yang terdampak erupsi Merapi, tanpa harus berjalan kaki.
Di wisata Gunung Merapi Lava Tour, kamu akan melewati jalur berkelok, kubangan, dan medan berbatu yang menantang sebelum mencapai titik terbaik untuk menyaksikan kemegahan Merapi dari jarak sekitar 2 km.
Lokasinya berada di Kaliurang, Sleman, dengan tarif mulai dari Rp350.000–Rp550.000 per jeep, tergantung pada rute dan durasi. Jam operasional mulai pukul 04.30–16.00 WIB (sesuai reservasi).
Stonehenge Cangkringan adalah replika mini dari Stonehenge di Inggris yang terletak di sekitar Gunung Merapi. Tempat ini menampilkan deretan batu persegi sepanjang 200 meter di atas padang rumput hijau.
Objek wisata ini menawarkan pengalaman unik dan cocok untuk berburu foto outdoor ala liburan luar negeri. Kawasan wisata ini terletak di Trutan, Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, tiket masuknya mulai Rp15.000. Jam operasional setiap hari, pukul 07.00–17.00 WIB.
Air Terjun Tlogo Muncar yang terletak di lereng Gunung Merapi menawarkan pemandangan indah dengan ketinggian 40 meter. Untuk mencapai air terjun ini, pengunjung perlu berjalan sekitar 600 meter dari Jalan Kaliurang.
Di sini, kamu bisa menikmati udara sejuk, berkemah, atau berenang di kolam alami yang terbentuk dari air terjun. Tiket masuk mulai dari Rp10.000 per orang dengan biaya parkir Rp5.000 untuk motor dan Rp10.000 untuk mobil. Jam operasionalnya setiap hari, 09.00–15.00 WIB.
Ekowisata Kali Talang yang terletak di Bukit Kali Kuning merupakan destinasi populer untuk berkemah dengan pemandangan indah dan latar belakang Gunung Merapi. Tempat ini juga terkenal sebagai lokasi syuting film KKN di Desa Penari dengan suasana hijau dan asri yang cocok untuk menikmati alam.
Tiket masuk ke tempat ini berkisar antara Rp3.000 hingga Rp5.000. Lokasinya berada di Jl. Bebeng, Palemsari, Umbulharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman.
Demikianlah beberapa rekomendasi wisata seru di sekitar Gunung Merapi yang wajib kamu kunjungi. Mulai dari destinasi yang menantang hingga tempat ramah untuk keluarga, semuanya bisa jadi pilihan menarik untuk liburanmu berikutnya.
Namun, karena banyak lokasi wisata di kawasan Merapi berada di alam terbuka, penting untuk menjaga kenyamanan dan perlindungan selama perjalanan kamu. Untuk itu, jangan lupa selalu sertakan Soffell dalam tas perjalananmu.
Produk dari Enesis Group ini hadir dalam bentuk spray dan lotion dengan tekstur lembut, tidak lengket, serta memiliki aroma yang tidak disukai nyamuk, seperti kulit jeruk, bunga geranium, bengkoang, dan apel.
Dengan perlindungan dari Soffell, perjalanan wisatamu ke Gunung Merapi akan terasa lebih aman, nyaman, dan menyenangkan. Yuk, jadikan momen liburan kali ini lebih berkesan tanpa gangguan nyamuk dengan healthy product for healthy family, Soffell!
Baca juga: 10 Spot Wisata Alam Semarang yang Wajib Kamu Kunjungi!