Plossa – Sakit pinggang kerap mengganggu kualitas tidur. Itulah mengapa, kamu harus tahu posisi tidur saat sakit pinggang agar lebih nyaman ketika beristirahat.
Adapun salah satu posisi tidur saat sakit pinggang belakang adalah dengan telentang dan lutut diganjal bantal.
Cara tersebut bisa membuatmu tidur tenang dan nyenyak, sehingga rutinitas keesokan harinya tidak akan terganggu.
Nah, untuk mengetahui posisi tidur saat nyeri pinggang lainnya, yuk simak artikel berikut!
Sakit pinggang adalah suatu kondisi yang bisa membuatmu kurang nyaman saat beraktivitas, termasuk tidur.
Bahkan, posisi tidur yang salah justru dapat menekan area pinggang, sehingga rasa nyeri pun bisa bertambah.
Itulah sebabnya, kamu perlu memahami posisi tidur saat nyeri pinggang yang tepat agar rasa sakitnya tidak semakin parah.
Adapun sejumlah posisi tidur saat sakit pinggang yang bisa kamu coba adalah sebagai berikut.
Salah satu posisi tidur saat sakit pinggang belakang adalah dengan beristirahat telentang sambil bersandar pada bantal.
Cara ini tergolong aman untuk membantu mengurangi rasa nyeri pada pinggang serta punggung.
Bahkan, posisi tidur ini juga bisa membantu penderita sakit pinggang akibat spondylolisthesis isthmic atau nyeri kronis karena pergeseran salah satu ruas tulang belakang.
Pasalnya, dengan menyandarkan punggung menggunakan bantal, tekanan pada tulang belakang, leher, hingga kepala bisa berkurang.
Posisi tidur saat sakit pinggang belakang berikutnya adalah dengan lurus telentang dan lutut diganjal bantal.
Cara tidur ini bertujuan untuk mengurangi tekanan pada tulang belakang dan menjaga lekukan alaminya, sehingga posisinya harus sejajar dengan kaki, leher, serta kepala.
Di samping itu, fungsi bantal pada lutut adalah untuk membantu menopang berat tubuh agar tetap sejajar.
Posisi tidur saat sakit pinggang kiri juga bisa dilakukan dengan berbaring meringkuk, seperti janin dalam kandungan.
Posisi tidur saat nyeri pinggang ini bagus untuk diterapkan ketika penyebab rasa sakitnya adalah akibat saraf kejepit.
Melalui posisi meringkuk ini, tubuh akan membuka ruang bagi sendi-sendi yang terdapat di antara tulang belakang.
Adapun cara menerapkan posisi tidur saat sakit pinggang ini adalah sebagai berikut.
Pada dasarnya, tidur ke samping bisa memperparah rasa nyeri di pinggang dan berisiko menggeser tulang belakang ke luar dari posisinya.
Meski begitu, apabila kamu merasa lebih nyaman ketika beristirahat dengan menghadap ke samping, posisi tidur saat sakit pinggang kiri ini tetap bisa dilakukan.
Namun, dengan catatan, kamu perlu menyelipkan bantal atau guling di antara kedua lutut.
Hal ini bertujuan untuk menjaga posisi panggul, pinggul, serta tulang belakang agar tetap berada dalam posisi yang tepat.
Posisi tidur saat sakit pinggang yang terakhir adalah dengan tengkurap dan menyelipkan bantal pada perut.
Sebab, apabila tidur tengkurap tanpa ada topangan bantal, posisi tersebut bisa memperparah rasa nyeri pada pinggang.
Itulah mengapa, kamu perlu menyelipkan bantal di perut untuk membantu menjaga posisi tulang belakang agar tetap sejajar.
Baca juga: 10 Cara Mengatasi Cedera Otot, Begini Penanganan Pertamanya!
Selain mengetahui posisi tidur saat sakit pinggang, kamu juga perlu memahami tips ketika beristirahat lainnya agar lebih nyaman dan mengurangi rasa nyeri.
Adapun sejumlah tips tidur saat sakit pinggang adalah sebagai berikut.
Salah satu tips tidur saat sakit pinggang adalah dengan menerapkan kebiasaan istirahat yang baik. Pasalnya, pola tidur yang buruk bisa membuat sakit pinggang semakin parah.
Adapun sejumlah kebiasaan tidur yang baik untuk diterapkan, yaitu sebagai berikut.
Tips tidur saat sakit pinggang selanjutnya adalah menggunakan kasur yang nyaman. Pasalnya, kasur dengan bahan keras bisa memperparah rasa nyeri pada pinggang.
Untuk itu, agar tidur lebih nyaman saat sakit pinggang, sebaiknya gunakan kasur berbahan busa, tetapi tidak terlalu empuk. Hal ini dilakukan agar posisi tulang belakang bisa tetap sejajar.
Tips istirahat nyaman saat sakit pinggang terakhir adalah kamu perlu memilih bantal yang sesuai dengan posisi tidur.
Adapun sejumlah bantal yang tepat sesuai dengan posisi tidur saat nyeri pinggang adalah sebagai berikut.
Demikian sederet informasi mengenai posisi tidur saat sakit pinggang, mulai dari telentang bersandar, hingga tengkurap.
Selain menerapkan posisi tidur saat sakit pinggang yang tepat, kamu juga bisa memanfaatkan minyak aromaterapi, seperti Plossa.
Plossa adalah minyak aromaterapi multifungsi yang bisa digunakan untuk pijat, kerok, roll on, serta inhaler.
Jadi, saat mengalami sakit pinggang, kamu bisa mengoleskan Plossa di area yang terasa nyeri. Dengan begitu, tidurmu pun juga lebih nyenyak.
Maka dari itu, yuk sediakan Plossa di rumah untuk bantu atasi sakit pinggang! Healthy product for healthy family!
Baca juga: 8 Cara Menghilangkan Nyeri Otot Paha, Catat Tipsnya!