Plossa – Pernah dengar tentang sinusitis? Mungkin, sebagian dari kamu sudah tahu apa itu sinusitis, tapi ada juga yang belum tahu atau belum memahaminya dengan benar. Secara definisi, sinusitis adalah inflamasi atau peradangan yang mana terjadi pada dinding sinus. Sedangkan sinus itu sendiri merupakan rongga kecil yang berhubungan dengan saluran udara dalam tulang tengkorak kita. Kamu juga perlu mengetahui gejala dan penyabab sinusitis.
Letak sinus ada pada bagian belakang tulang dahi, kemudian tepat berada di area dalam struktur tulang pipi, juga kedua sisi batang hidung dan berada di belakang mata. Sinus sendiri bekerja dengan menghasilkan lendir atau disebut juga mukus yang fungsinya adalah untuk menyaring ataupun membership bakteri serta partikel dalam udara yang tengah kita hirup.
Bahkan tak hanya itu saja fungsi dari sinus ini. Ia juga berfungsi dalam hal mengendalikan suhu serta kelembaban udara yang nantinya masuk ke paru-paru. Sinusitis memiliki beberapa tipe yaitu sinusitis akut, subakut, kronis dan kambuhan. Adapun keempatnya memiliki perbedaan. Sinusitis akut adalah jenis yang sudah sangat umum terjadi. Namun, umumnya ia hanya akan berlangsung selama paling tidak 2-4 minggu.
Adapun untuk sinusitis subakut dapat berlangsung mulai dari 4-12 minggu. Beda pula dengan jenis sinusitis kronis yang masa berlangsungnya mulai dari 12 Minggu hingga bisa berbulan-bulan lamanya. Bahkan sampai ada yang bertahun-tahun. Sementara itu, untuk sinusitis kambuhan adalah jenis yang terjadinya 3 kali atau lebih dalam setahun saja.
Baca Juga: Cara Cepat Mengatasi Hidung Tersumbat
Anak-anak yang mengalami sinusitis biasanya memiliki gejala berupa pilek yang tidak kunjung sembuh, rewel, hidung tersumbat, batuk, nafas terasa sedikit berat. Sedangkan pada orang dewasa, biasanya memiliki gejala berupa bengkak pada area mata, warna ingus kuning kehijauan, kondisi fisik terasa Lelah, terasa nyeri pada beberapa bagian wajah dan menurunnya fungsi indera penciuman.
Tentu gejala-gejala di atas sangat tidak mengenakkan, bukan?
Penyebab sinusitis yang adalah infeksi kuman. Selain itu, penyakit ini juga bisa dipicu karena kondisi medis tertentu misalnya saja adanya rintis alergi atau polip hidung.
Jika sinusitis menyerang, sebaiknya segera diobati karena jika dibiarkan dapat berakibat sangat buruk, salah satunya adalah hilangnya indera penciumanmu secara permanen. Pasti kamu gak mau kan?
Sinusitis biasanya dapat diatasi dengan obat-obatan sesuai resep dokter. Namun, jika sudah terlalu parah, maka harus dilakukan tindakan operasi untuk menyembuhkan penyakit ini.
Maka dari itu, ada baiknya kamu melakukan beberapa tindakan pencegahan sebelum terjadinya sinusitis, seperti :
Tentu mencegah akan selalu lebih baik daripada mengobati. Sebab, mengobati sendiri membutuhkan biaya yang sangat mahal dan tentunya menyakitkan. Tetaplah jaga kesehatan dengan baik dan jangan sampai terkena sinusitis.
Itulah beberapa hal yang harus kamu ketahui tentang penyebab sinusitis yang harus kamu ketahui. Jika mengalami gejala-gejala di atas, maka segeralah untuk cek ke dokter sebelum terlambat.
Namun, jika hidung kamu hanya tersumbat bisa menghirup in healer yang ada di Plossa Soothe & Aromatics supaya hidung menjadi lebih plong.
Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Pegal di Leher, Praktis dan Efektif!