Amunizer – Mengonsumsi minuman menjaga daya tahan tubuh penting untuk dilakukan agar imun tubuh meningkat.
Sebab, minuman tersebut bisa memberikan asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh terkait dengan pemeliharaan kekebalannya.
Lantas, apa saja minuman yang dapat dicoba agar daya tahan tubuh tetap terjaga? Yuk intip daftarnya di bawah ini!
Berikut adalah beberapa pilihan minuman untuk daya tahan tubuh yang dapat kamu coba di antaranya, yaitu:
Kunyit bubuk dapat kamu racik menjadi minuman menjaga daya tahan tubuh dengan menambahkannya ke dalam susu.
Campurkan satu sendok teh kunyit bubuk ke dalam susu, lalu didihkan selama 5 menit. Kamu juga bisa menambahkan madu sebagai pemanis ke dalam minuman ini.
Kunyit sendiri memiliki sifat antiinflamasi untuk pemulihan energi. Di samping itu, kunyit juga dapat menstimulasi perbaikan otot dan membuat stamina bertambah.
Rempah lainnya yang dapat kamu jadikan minuman menjaga daya tahan tubuh adalah jahe. Caranya cukup mudah, yaitu rebus jahe bersama air atau dicampurkan ke dalam teh.
Jahe mengandung gingerol yang merupakan anktioksidan. Gingerol dapat meningkatkan imunitas tubuh, melawan peradangan, memperbaiki sistem pencernaan, serta meredakan pilek dan mual.
Hal tersebut dapat terjadi karena jahe memiliki sifat antioksidan, antibakteri, dan antiradang yang dapat memperkuat daya tahan tubuh.
Minuman menjaga daya tahan tubuh selanjutnya adalah susu. Susu diperkaya dengan kalsium dan vitamin D yang dapat memperkuat tulang serta menjaga imun tubuh.
Selain itu, susu memiliki kandungan protein yang bermanfaat untuk memperbaiki dan memulihkan sel-sel tubuh yang rusak.
Pada susu juga terdapat vitamin A yang dapat mendukung sistem kekebalan tubuh, mata, dan organ dalam.
Jeruk adalah buah yang kaya akan vitamin C, di mana vitamin tersebut dapat berfungsi sebagai antioksidan yang mendukung pembentukan antibodi.
Jeruk juga kerap direkomendasikan bagi orang yang menderita flu untuk meredakan gejalanya.
Oleh karena itu, jeruk sangat cocok dijus untuk menjadi minuman menjaga daya tahan tubuh.
Disarankan sebaiknya menyajikan jus jeruk 100% alami dan tidak menggunakan kandungan gula tambahan.
Baca juga: Ketahui Segudang Manfaat Vitamin C Untuk Kesehatan Tubuh Yang Luar Biasa
Minuman menjaga daya tahan berikutnya adalah jus tomat. Jus tomat kaya akan vitamin A dan vitamin C yang berfungsi untuk melindungi kesehatan tubuh.
Di samping itu, jus tomat mengandung antioksidan likopen yang memiliki sifat antiradang untuk melindungi sel dari kerusakan.
Likopen di dalam jus tomat juga berfungsi melindungi jantung dan membantu mencegah terjadinya kanker.
Sama seperti jus jeruk, sebaiknya saat memilih jus tomat hindari kandungan gula tambahan di dalamnya.
Kefir adalah minuman seperti krim yogurt dari susu sapi atau kambing yang telah difermentasi.
Seperti hidangan fermentasi lainnya, kefir juga dapat menjadi sumber probiotik yang baik bagi untuk membantu menjaga kesehatan pencernaan.
Di dalam kefir terdapat bakteri baik bernama Lactobacillus kefiri yang telah terbukti melindungi tubuh infeksi beberapa bakteri seperti Salmonella, Helicobacter pylori, dan E. coli.
Selain itu jika kamu meminum kefir, bakterinya juga dapat berkontribusi untuk memberikan keragaman mikroba di dalam usus yang bisa meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh.
Namun, bukan hanya bakterinya saja yang membuat kefir cocok dijadikan minuman menjaga daya tahan tubuh.
Vitamin D di dalam kefir pun ikut berperan penting bagi fungsi sistem kekebalan tubuh yang sehat.
Teh hijau dapat menjadi salah satu opsi minuman yang menjaga daya tahan tubuh karena terdapat kandungan polifenol di dalamnya.
Polifenol memiliki sifat antioksidan yang berfungsi untuk melawan stres oksidatif dan peradangan pada tubuh.
Teh hijau juga mengandung senyawa bernama cathecin yang merupakan antioksidan dan memiliki fungsi mencegah kerusakan sel.
Teh hijau dapat memberikan manfaat positif lainnya, seperti membantu membakar lemak ekstra di dalam tubuh karena terdapat senyawa bernama kafein yang akan meningkatkan metabolic rate.
Kamu bisa membuat teh hijau dengan menambahkan satu sendok teh daunnya ke dalam secangkir air panas. Kemudian, tambahkan madu sebagai pemanis.
Teh hijau ini dapat kamu konsumsi sebanyak 2–3 kali dalam sehari.
Amunizer adalah minuman menjaga daya tahan tubuh yang memiliki kandungan ekstrak herbal, vitamin C, dan zinc.
Kandungan herbal seperti elderberry, Phyllanthus, Lonicera, dan Forsythia, memberikan manfaat antioksidan serta antivirus bagi tubuh.
Sementara itu, vitamin C dan zinc di dalamnya bermanfaat untuk daya tahan serta kekebalan tubuh.
Kamu bisa minum Amunizer dengan menyeduh versi sachet-nya ke dalam air 200 ml ataupun minum langsung dari botol untuk mendapatkan khasiatnya.
Praktis sekali, bukan? Jadi, sediakan Amunizer untuk membantu memelihara daya tahan tubuhmu, ya!
Demikian pembahasan tentang beberapa minuman menjaga daya tahan tubuh yang dapat kamu pertimbangkan.
Bisa dilihat bahwa selain menjaga kekebalan tubuh, minuman-minuman di atas juga memberikan manfaat penting lainnya yang baik untuk kesehatan.
Untuk itu, jangan lupa hidangkan minuman kesehatan yang kamu suka dalam rangka memelihara kekebalan tubuh. Semoga bermanfaat!
Baca juga: Menjaga Imunitas Tubuh dengan Minum Vitamin C Amunizer