Kispray – Ketika memakai baju atau pakaian yang terlihat kusut dan tidak rapih tentunya bisa mengurangi rasa percaya diri kita, apalagi jika pakaian tersebut mengeluarkan bau yang tidak sedap. Nah, cara supaya pakaian lebih rapih yaitu dengan disetrika.
Sayangnya banyak orang yang asal-asalan ketika menyetrika, sehingga bukannya terlihat lebih rapih tapi malah terlihat berantakan karena masih ada lipatan-lipatan pada permukaan pakaian. Ada beberapa tips supaya pakaian rapih sempurna saat disetrika :
Pastikan suhu setrikaan sudah cukup panas, tapi jangan terlalu panas karena bisa membuat pakaian menempel pada permukaan setrikaan.
Pisahkan pakaian yang tidak bergambar dengan yang bergambar seperti kaos dan kemeja sablon.
Untuk pakaian atau baju yang bergambar, sebaiknya gunakan kardus atau papan kecil dan aluminium foil untuk alas bagian dalam pakaian. Tujuannya agar gambar atau sablon pada baju tidak menempel pada setrikaan.
Setrika setiap sudut pakaian agar tidak ada lipatan yang membuat pakaian kusut nantinya
Jangan lupa semprot varian Kispray pelembut dan pewangi pakaian supaya pakaian lebih mudah disetrika
Sedangkan saat menyetrika kain atau pakaian yang lebar sebaiknya kamu setrika di atas permukaan yang lebar sehingga seluruh bagian bisa disetrika
Setrika bagian dalam dan luar pakaian agar mudah dilipat dan juga agar terlihat rapih saat dipakai
Setelah itu, lipat dengan rapih atau bisa juga menggunakan gantungan
Namun, ada baiknya setelah disetrika ditunggu beberapa jam sebelum dipakai agar lipatan pakaian tetap rapi
Sebelum menyetrika ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan agar nantinya pakaian tidak cepat kusut dan tidak cepat rusak, yaitu :
Kibaskan Pakaian Sebelum Dijemur
Setelah baju dicuci dan akan dijemur sebaiknya kamu kibaskan beberapa kali. Tujuannya agar kain pakaian jadi lebih lurus dan mudah disetrika nantinya
Jangan Terlalu Lama Menjemur
Jika kamu rasa pakaian sudah kering sebaiknya segera diangkat jangan sampai pakaian menjadi kaku akibat terlalu lama dijemur.
Sesuaikan Suhu Setrikaan
Panas dari setrikaan juga perlu kamu atur suhunya karena jika terlalu panas bisa merusak serat kain pakaian bahkan bisa membuat pakaian berlubang.
Nah, supaya saat menyetrika pakaian lebih mudah gunakan kispray pewangi dan pelembut pakaian. Kispray merupakan formula 3 in 1 (pelicin, pewangi dan pelembut) sehingga membuat pakaian lebih licin dan mudah disetrika. Selain itu, kandungan pelembut pada kispray membuat kain jadi lebih lembut atau tidak kasar dan juga tidak gampang kusut.
Pastikan setrikaan yang kamu gunakan sudah dalam keadaan panas, kemudian semprot kispray ke seluruh bagian baju lalu gosok secara perlahan. Pastikan tidak ada lipatan halus atau kecil ketika kamu menggosok pakaian.
Ada beberapa varian kispray yang bisa kamu pilih seperti kispray Amoris, Kispray segeris, kispray bluis, kispray violet, kispray sapphire dan kispray gold. Setiap varian memiliki aroma atau wangi yang berbeda dan bisa disesuaikan dengan karakter kamu.
Kispray juga memiliki kandungan bahan aktif alkyl dimethyl benzyl ammonium chloride yang sangat efektif membunuh virus, kuman dan juga bakteri penyebab bau apek serta mencegah tumbuhnya jamur pada pakaian. Dengan begitu pakaian bukan hanya rapih tapi juga wangi sepanjang hari.
Kispray tersedia dalam kemasan saset yang bisa diisi ulang ke dalam botol jika sudah habis, harganya juga sangat terjangkau. Yuk pakai Kispray dan rasakan harum semerbak keluar dari pakaianmu !