Amunizer – Minuman isotonik merupakan jenis minuman yang dianjurkan untuk dikonsumsi pada saat seseorang melakukan aktivitas berat dan banyak mengeluarkan keringat. Pasalnya, minuman isotonik mengandung elektrolit yang siap menggantikan elektrolit pada tubuh yang hilang setelah beraktivitas. Selain itu, minuman isotonik juga mengandung gula yang bermanfaat sebagai sumber energi tambahan.
Mengingat pentingnya peran elektrolit untuk menjalankan fungsi tubuh, maka kadar elektrolit dalam tubuh harus senantiasa terjaga. Saat kadar elektrolit di dalam tubuh berada pada batas normal, maka fungsi organ-organ tubuh juga akan berjalan normal. Selain berfungsi untuk mengganti cairan dan elektrolit yang hilang, minuman isotonik ternyata juga bermanfaat untuk masa pemulihan. Lantas, apa manfaat minuman isotonik untuk masa pemulihan?
Peran Minuman Isotonik untuk Masa Pemulihan
Minuman isotonik memiliki banyak manfaat bagi tubuh saat dikonsumsi. Salah satu manfaat dari minuman yang mengandung elektrolit ini adalah bisa membantu mempercepat masa pemulihan setelah seseorang mengalami sakit. Manfaat tersebut diperoleh dari kandungan nutrisi minuman isotonik yang sangat baik untuk membantu mencegah dehidrasi dan dapat meningkatkan stamina tubuh.
Saat sedang sakit, pasien akan rentan kehilangan cairan tubuh atau mengalami dehidrasi. Kondisi tersebut bisa terjadi karena sering buang air, berkeringat deras, atau efek muntah yang menyebabkan tubuh kehilangan banyak cairan dan elektrolit. Akibatnya, tubuh akan mengalami kekurangan cairan. Dengan mengonsumsi minuman isotonik, maka cairan dan elektrolit yang hilang bisa segera tergantikan.
Terjadinya dehidrasi saat sakit tentu menjadi kondisi yang harus dihindari. Sebab, dehidrasi bisa semakin memperburuk keadaan karena fungsi tubuh tidak bisa berjalan dengan normal. Maka dari itu, tubuh pasien harus segera mendapatkan pengganti cairan dan elektrolit agar tidak sampai mengalami dehidrasi. Saat cairan dan elektrolit dalam tubuh berada dalam kondisi seimbang, maka fungsi tubuh akan berjalan dengan baik, sehingga proses pemulihan bisa lebih cepat.
Selain berfungsi untuk mengontrol keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh, minuman isotonik juga bermanfaat untuk membantu meningkatkan stamina tubuh. Saat sedang sakit, umumnya tubuh pasien terasa lemas dan tidak bertenaga. Kandungan dalam minuman isotonik inilah yang dapat membantu meningkatkan stamina tubuh saat seseorang sedang sakit.
Dengan manfaat tersebut, maka minuman isotonik dianjurkan untuk dikonsumsi selama masa pemulihan. Meski begitu, masa pemulihan tetap harus disertai dengan konsumsi air putih yang cukup. Selain mencukupi kebutuhan cairan, vitamin dan mineral juga harus terpenuhi. Caranya adalah dengan memperbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran.
Itulah peran penting minuman isotonik untuk masa pemulihan. Ternyata, minuman yang sering disebut dengan minuman olahraga atau sport drink ini juga bermanfaat untuk orang yang sedang sakit agar bisa cepat sembuh. Namun, pastikan untuk konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter dan tidak mengonsumsi minuman isotonik secara berlebihan.
Buat kamu yang ingin mengonsumsi minuman isotonik dengan rasa yang menyegarkan minum lah Coolant Drink. Minuman isotonik dari Enesis Grup ini mengandung ion yang berupa mineral alami Natrium, Kalium, dan Magnesium berasal dari air pegunungan untuk menghilangkan haus dengan cepat.