ciri demam karena radang tenggorokan
Agustus 21, 2024 Artikel

Catat! Ini Ciri Demam Karena Radang Tenggorokan dan Solusinya

Reviewed by: dr. Shabrina Ghassani Roza, dr. Tiwi Harjanti Cakranita

Anda perlu mengetahui ciri demam karena radang tenggorokan agar bisa menentukan cara yang paling tepat untuk mengatasinya. Perlu diketahui, demam merupakan gejala umum dari banyak penyakit, salah satunya adalah radang tenggorokan. 

Radang tenggorokan sendiri merupakan penyakit yang biasanya sering menyerang anak-anak. Namun, bukan berarti penyakit ini tidak dapat menyerang orang dewasa. Radang tenggorokan juga menjadi penyebab tenggorokan sakit saat menelan serta dapat menimbulkan beberapa gejala lainnya, termasuk demam. Bagi Anda yang masih belum mengetahui ciri demam karena radang tenggorokan, simak artikel ini sampai akhir.

Bagaimana Radang Tenggorokan Bisa Menyebabkan Demam?

Sebelum melanjutkan ke pembahasan ciri demam karena radang tenggorokan, sebaiknya Anda perlu mengetahui terlebih dahulu bagaimana radang tenggorokan bisa menyebabkan demam. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, radang tenggorokan merupakan penyakit yang biasanya terjadi pada anak-anak. Penyakit yang satu ini terjadi akibat adanya infeksi bakteri pada tenggorokan sehingga terjadi peradangan.

Jenis bakteri yang menyebabkan radang tenggorokan adalah Streptococcus pyogenes. Demam merupakan salah satu reaksi tubuh ketika menghadapi infeksi dari bakteri tersebut. Jadi, ketika tubuh melakukan perlawanan terhadap infeksi bakteri tersebut, maka Anda akan mengalami demam. 

Ciri Demam Karena Radang Tenggorokan

Pada pembahasan di atas dijelaskan bahwa demam yang terjadi ketika radang tenggorokan merupakan reaksi tubuh dalam menghadapi infeksi bakteri. Maka dari itu, demam tersebut tidak akan mereda apabila bakteri yang menginfeksi tenggorokan masih tetap ada. Jadi, Anda perlu mengetahui ciri demam karena radang tenggorokan agar bisa memberikan penanganan yang tepat.

Pada dasarnya, ciri demam karena radang tenggorokan sama dengan gejala-gejala yang timbul ketika seseorang mengalami radang tenggorokan. Adapun beberapa gejala radang tenggorokan yang perlu Anda ketahui adalah sebagai berikut.

  • Munculnya bercak merah atau putih di tenggorokan.
  • Muncul rasa nyeri ketika menelan sesuatu.
  • Sakit tenggorokan.
  • Tubuh terasa pegal.
  • Sakit kepala.
  • Nafsu makan menurun.

Apabila mengalami demam disertai beberapa gejala di atas, maka bisa jadi Anda mengalami radang tenggorokan. Namun, untuk mendapatkan diagnosis yang lebih tepat, Anda bisa mengunjungi dokter.

Baca juga: 6 Penyebab Sariawan di Pipi Bagian Dalam & Cara Mengobatinya

Cara Mengatasi Demam Karena Radang Tenggorokan

Setelah mengetahui ciri demam karena radang tenggorokan di atas, maka Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini untuk mengatasi penyakit tersebut.

1. Mengonsumsi Obat Penurun Panas

Mengonsumsi obat penurun panas merupakan salah satu cara mengatasi demam karena radang tenggorokan yang bisa Anda coba. Apabila demam tersebut tak kunjung turun sampai dengan tiga hari dan Anda masih merasakan gejala radang tenggorokan yang lainnya, maka disarankan untuk mengunjungi dokter guna mendapatkan obat yang sesuai.

2. Mengonsumsi Makanan yang Lunak

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, penderita radang tenggorokan akan mengalami kesulitan ketika menelan makanan. Pada umumnya, akan timbul rasa nyeri ketika hendak menelan sesuatu. Maka dari itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang lunak ketika mengalami radang tenggorokan. 

Selain itu, perhatikan juga suhu dari makanan dan minuman yang dikonsumsi. Usahakan suhunya tidak terlalu panas atau terlalu dingin karena dapat memperparah peradangan yang terjadi. Dengan makan makanan lunak dan bersuhu yang pas, maka radang tenggorokan akan lebih cepat sembuh sehingga gejala demamnya pun akan cepat mereda.

3. Hindari Paparan Polusi Udara

Polusi udara dapat memperparah gejala radang tenggorokan yang sedang dialami. Jadi, hindarilah paparan polusi udara sebisa mungkin. Untuk dapat melakukan hal tersebut, Anda bisa menggunakan masker untuk melindungi diri dari polusi udara. Selain itu, hentikan juga kebiasaan merokok karena asap rokok dapat memperparah radang tenggorokan yang sedang dialami.

Baca juga: 9 Cara Mengatasi Sariawan di Langit Mulut Secara Alami

4. Sering Minum Air Putih

Minum air putih bisa menjadi salah satu solusi untuk membantu meredakan demam dengan menurunkan suhu tubuh. Selain itu, rutin minum air putih juga dapat menjaga kelembapan tenggorokan sehingga peradangan yang terjadi tidak semakin parah.

Selain minum air putih, Anda juga bisa coba minum Adem Sari. Adem Sari dapat membantu meredakan gejala panas dalam seperti sakit tenggorokan serta menyegarkan tubuh. Maka dari itu, Anda juga bisa mencoba minum Adem Sari ketika mengalami radang tenggorokan.

5. Menjaga Kebersihan dan Beristirahat dengan Cukup

Agar tubuh bisa cepat pulih, sebaiknya Anda beristirahat dengan cukup ketika mengalami radang tenggorokan. Selain itu, Anda juga bisa berkumur dengan air garam atau cairan antiseptik untuk menjaga kebersihan mulut. Dengan terjaganya kebersihan mulut, maka potensi radang tenggorokan semakin parah dapat menurun.

Itulah beberapa informasi mengenai ciri demam karena radang tenggorokan yang perlu Anda ketahui. Selain menerapkan beberapa cara di atas, Anda juga bisa coba mengonsumsi Adem Sari untuk membantu meredakan gejala sakit tenggorokan.

Adem Sari merupakan produk dari Enesis Group yang dapat membantu Anda meredakan gejala panas dalam, seperti sariawan, bibir pecah-pecah, dan sakit tenggorokan. Adem Sari memiliki kandungan jeruk nipis, lemon, serta vitamin C yang tinggi sehingga dapat membantu meningkatkan daya tahan dan menyegarkan tubuh.

Maka dari itu, jika Anda merasakan gejala panas dalam seperti sakit tenggorokan, segera minum healthy product for healthy family yang satu ini. Ayo minum Adem Sari sekarang juga untuk membantu mengatasi gejala panas dalam serta meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca juga: 14 Buah Antioksidan Tinggi yang Bermanfaat Bagi Kesehatan

Related article