Mei 27, 2022 Artikel

Cara Membuat Tempat Hand Sanitizer Gantung

Antis – Merebaknya virus corona atau Covid-19 membuat masyarakat harus melakukan berbagai cara agar terhindar dari penularan penyakit ini. Salah satunya adalah dengan menggunakan hand sanitizer. World Health Organization (WHO) juga menyatakan bahwa cara terbaik agar terlindungi dari penularan virus Covid-19 adalah dengan mencuci tangan serta menggunakan hand sanitizer.

International Journal of Biology and Biotechnology menyatakan bahwa hand sanitizer merupakan cairan pembersih yang memiliki bahan aktif berupa isopropanol atau etanol. Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam Hardvard Health Publishing melaporkan bahwa hand sanitizer dengan kandungan 70% alkohol efektif untuk membunuh beberapa virus dan bakteri.

Dengan manfaat tersebut, maka pastikan kamu selalu membawa hand sanitizer saat bepergian. Agar lebih mudah untuk membawa hand sanitizer, kamu bisa menggunakan gantungan untuk menggantungkan botol hand sanitizer pada tas yang kamu bawa. Gantungan botol hand sanitizer ini bisa kamu buat sendiri dengan cara yang mudah dan sederhana. Lantas, bagaimana cara membuatnya?

Inilah Tutorial Cara Membuat Tempat Hand Sanitizer Gantung

Pada era new normal seperti sekarang, hand sanitizer memang menjadi starter pack yang harus selalu dibawa kemana saja. Dengan membawa hand sanitizer saat bepergian ke luar rumah, maka kamu bisa lebih mudah untuk menjaga kebersihan tangan. Terutama jika sedang berapa di tempat yang sulit mendapatkan air untuk mencuci tangan.

Sayangnya, kita seringkali lupa membawa hand sanitizer atau bahkan hilang entah kemana. Agar tidak cepat hilang, kamu tentunya sangat membutuhkan hand sanitizer holder berupa gantungan. Tidak perlu membelinya dengan harga mahal, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana. Inilah bahan-bahan dan langkah-langkah untuk membuat tempat hand sanitizer gantung.

Alat dan Bahan:

  • Lem
  • Pita
  • Gunting
  • Kancing
  • Benang
  • Jarum jahit
  • Ikat rambut yang tipis dan elastis
  • Potongan kain katun berukuran 10 x 10 cm

Cara Membuat:

  1. Sediakan dua lembar kain katun berukuran 10 x 10 cm, kemudian buat garis tepi 1 cm. Gunakan dua lapisan kain dan pertemukan kedua kain tersebut sesuai sisi utamanya yang bermotif.
  2. Letakkan ikat rambut elastis di antara dua lapisan kain katun tersebut. Pastikan posisi ikat rambut elastis tersebut berada sekitar 1 inci dari posisi garis tepi. Selanjutnya, jahit kain untuk menahan ikat rambut elastis menggunakan benang jahit dan jarum.
  3. Posisikan kain bagian dalam berada di luar untuk menempelkan pita yang nantinya berfungsi sebagai gantungan kunci. Tempelkan pita pada kain bagian dalam menggunakan lem. Pastikan pita sudah menempel dengan baik pada posisi tersebut.
  4. Lipat tumpukan kain yang sudah dibuat menjadi setengah bagian kain. Lalu, jahir bagian pinggiran kain bersamaan dengan pitanya. Jika jahitan sudah selesai dibuat, balik kembali kain tersebut. Pastikan bahwa jahitan berada di bagian dalam holder, bukan berada di bagian luarnya.
  5. Jahit kancing dengan jarak sekitar 1 – 2 cm dari bagian bukaan holder. Masukkan botol hand sanitizer ke dalam kain, kemudian lingkarkan ikat rambut elastis pada kancing. Pasangkan keyring atau gantungan kunci pada lubang pita di samping holder.

Cara membuat tempat hand sanitizer gantung sudah selesai. Sekarang kamu sudah bisa membawanya kemana-mana dengan aman tanpa takut hilang atau ketinggalan. Kamu bisa menggantungkan hand sanitizer tersebut pada tas yang sering kamu bawa bepergian. Dengan begitu, maka kamu bisa lebih mudah untuk membersihkan tangan saat berada di luar rumah. Yuk, coba tutorial di atas agar bisa lebih mudah untuk membawa hand sanitizer kemana saja!

Related article