Konsistensi PT. Sari Enesis Indah dalam mendukung program Badan POM Republik Indonesia sejak tahun 2010 khususnya di bidang sosialisasi pangan jajanan anak sekolah (PJAS) mendapat apresiasi berupa penghargaan CSR Award 2015 oleh Badan POM. Penghargaan yang diberikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan – Puan Maharani didampingi oleh Menteri Kesehatan – Nila Moelok serta Kepala Badan POM Roy Sparinga diserahkan langsung dalam momentum hari ulang tahun BPOM ke-14 kepada CEO Enesis Group Bambang Soendoro.
Dalam sambutannya Kepala Badan POM Roy Sparinga mengungkapkan apresiasi yang sangat besar bagi PT Sari Enesis Indah. “Dukungan PT Sari Enesis Indah melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) telah memberikan dampak exposure yang besar sehingga mampu meningkatkan awareness masyarakat terhadap pentingnya mengawasi pangan jajanan anak sekolah (PJAS) yang aman, bermutu dan bergizi di Indonesia,” ungkapnya.
Sejak tahun 2010 PT Sari Enesis Indah telah bekerjasama dengan badan POM melalui program “Sehat Jajanan Sekolahku”, pada periode selanjutnya di tahun 2012 dukungan PT Sari Enesis Indah diwujudkan dalam program CSR “Sehatnya Duniaku” yang tidak hanya fokus mengedukasi siswa, orang tua, sekolah ataupun penjaja makanan namun juga turut melibatkan partisipasi media massa agar muatan informasi dapat tersebar lebih luas kepada masyarakat.
Saat ini, PT Sari Enesis Indah kembali hadir dengan program “Gerakan Keamanan Pangan Desa” yang bertujuan untuk menyentuh warga desa untuk meningkatkan pengetahuan, kepedulian dan kewaspadaan terhadap pentingnya menjaga keamanan pangan di lingkungan desa. Rencananya program GKPD akan berjalan di Jakarta, Bandung, Yogyakarta dan Surabaya. Menandai dimulainya program GKPD, pada Jumat 30 Januari 2015 telah digelar kegiatan diskusi media bersama Kepala Badan POM – Roy Sparinga dengan melibatkan partisipasi 20 media untuk menyosialisasikan program GKPD kepada masyarakat luas. Diharapkan kerjasama yang telah terjalin antara PT Sari Enesis Indah dengan Badan POM dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat serta mampu terus terbina dengan baik di kemudian hari.